Di lini tengah kreasi David Maulana dan Witan Sulaeman sangat diharapkan menjadi kunci penting. Untuk lini depan penyelesaian akhir dari duet striker Saddam Gaffar atau Irfan Jauhari dituntut sempurna untuk memecah kebuntuan skuad Merah Putih.Â
Dalam laga ini mungkin Shin Tae Yong mempertimbangkan kemampuan Amiruddin Bagas Kaffa Arrizqi atau akurasi Brylian Aladma dan Beckham Putra untuk menjadi pilihan dalam starting line up.Â
Skuad Garuda Muda juga harus memperkecil kesalahan-kesalahan mendasar seperti salah umpan, passing yang lemah, kontrol bola yang ceroboh.Â
Level mereka adalah pemain Timnas yang harusnya sudah tidak perlu lagi melakukan kesalahan mendasar tersebut.Â
Benar ini adalah laga beda kelas. Untuk itulah alasan Garuda Muda berlatih dan beruji coba di Eropa karena ingin mencapai level yang lebih baik dari sebelumnya.Â
Garuda Muda ingin naik kelas meski butuh perjuangan yang tidak mudah. Bravo Merah Putih.
Salam hangat dan sehat selalu @hensa
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H