Sikap profesionalnya kini membuahkan hasil saat dirinya selalu menjadi pilihan utama dalam skuad United.
"Saya sudah bermain sepak bola untuk waktu yang lama dan situasi ini normal, kadang-kadang Anda tidak bermain dan pelatih tidak melihat Anda sebagai pilihan pertama. Anda bisa menerimanya atau tidak, tetapi Anda harus profesional." Kata Matic menambahkan seperti dilansir Sky Sport News di atas.
Nemanja Matic menyadari dirinya harus bekerja keras, menunggu kesempatan untuk bermain dalam skuad utama pilihan Solskjaer.
Jerih payahnya membuat situasi yang berbeda, kini pelatih lebih mempercayai dirinya. Matic pun selalu siap menjadi seorang prajurit yang selalu menunggu instruksi dari tim pelatih.
Selama ini Nemanja Matic selalu berfikir positif. Dia selalu percaya pada kualitas dirinya dan hanya jika bekerja keras waktu dan kesempatan akan datang lagi. Kini semuanya sudah terbukti.
Harus diakui bahwa faktor yang berpengaruh besar dalam penampilan United yang mengesankan di Liga Premier hingga saat ini adalah kehadiran Bruno Fernandes.
Nemanja Matic yang pernah bermain di Benfica, sudah mengenal baik performa Fernandes yang bermain sebagai gelandang Sporting Lisbon selama waktunya di Liga Portugal.Â
Namun yang membuat Matic tidak menyangka adalah pemain berusia 25 tahun itu dapat beradaptasi begitu cepat dengan sepakbola Inggris yang dikenal keras.
Matic sudah memprediksi sejak awal bahwa Fernandes akan membawa kualitas bagi skuad Setan Merah. Walaupun dia bermain untuk klub besar dengan banyak tekanan untuk menang, tetapi Fernandes begitu mudah mengatasinya.Â
Bersama Pogba yang kini sudah pulih dari cedera, Fernandes begitu cepat beradaptasi. Sehingga dari menit pertama mereka banyak membuat perbedaan pada performa United.