Bayern Munich benar-benar menghadapi ujian sesungguhnya saat meladeni tuan rumah Dortmund. Jika Munich memenangkan laga ini maka mereka semakin memperlebar jarak menjadi 7 poin dengan Dortmund.Â
Pada posisi ketiga ada RB Leipzig dengan 54 poin. Mereka sudah siap menyodok untuk menggeser posisi Dortmund. Leipzig akan menjamu Hertha Berlin dalam laga mereka ke-28.Â
Pada era Bundesliga ini, laga klasik antara Die Borussen dan Die Roten ini menjadi pertemuan mereka yang ke-102. Hingga saat ini Bayern Munich mendominasi Der Klassiker dengan 47 kemenangan, sementara Dortmund meraih 25 kemenangan.
CNNIndonesia.com (25/5/20) mencatat jika dihitung sejak musim 1965/1966 hingga November 2019, maka Bayern Munchen mendominasi laga Der Klassiker dengan memenangi 59 pertandingan dari 125 pertemuan di seluruh laga resmi. Sementara Dortmund hanya menang 33 kali
Beberapa pemain yang berpredikat pemain Nasional Jerman pernah merumput bersama dua klub ini. Mereka pernah bermain untuk Dortmund dan juga Munich.Â
Mario Gotze dari Dortmund diboyong ke Allianz Arena pada musim 2013/2014. Demikian pula striker Dortmund, Robert Lewandowski direkrut Munich pada Januari 2014. Dua musim kemudian, Mats Hummels menyusul dua rekannya itu ke Munich pada musim 2016/2017.Â
Saat ini Gotze dan Hummels sudah kembali lagi bersama skuad Die Borussen. Mereka sudah siap menghadapi laga Der Klassiker ini.Â
Menarik ditunggu kiprah mereka terutama ketika Robert Lewandowski harus berhadapan dengan mantan rekannya yang menjadi palang pintu Dortmund, Mats Hummels.Â
Selamat menikmati Der Klassiker Bundesliga di tengah pandemi covid 19. Sepakbola dengan suasana baru berdampingan dengan virus corona.Â
Salam sehat selalu @hensa
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H