Mohon tunggu...
AKIHensa
AKIHensa Mohon Tunggu... Penulis - PENSIUNAN sejak tahun 2011 dan pada 4 Mei 2012 menjadi Kompasianer.

KAKEK yang hobi menulis hanya sekedar mengisi hari-hari pensiun bersama cucu sambil melawan pikun.

Selanjutnya

Tutup

Olahraga Pilihan

Ada Apa dengan Donald Trump dan Mike Tyson?

5 Mei 2020   06:39 Diperbarui: 5 Mei 2020   06:47 304
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Trump dan Tyson ketika laga lawan Larry Holmes di Convention Hall  Atlantic City, New Jersey, 22 January 1988  (Foto Getty Images) 

Ini adalah berita hangat dua tokoh Dunia yang selalu menjadi perhatian publik. Mike Tyson beberapa hari terakhir ini cukup menghangatkan pemberitaan media ketika dirinya berniat akan kembali naik ring. Sedangkan Donald Trump saat ini sering  mengeluarkan pernyataan yang kontroversial tentang perang lawan coronavirus, Covid-19.

Namun kali ini Trump mencuri perhatian dengan komentarnya mengenai rencana kembalinya Tyson naik ring. Walaupun pertarungannya nanti hanya sebagai laga eksibisi dalam rangka pengumpulan dana untuk amal, namun tampaknya sudah banyak yang menunggu kiprah "come back" nya Si Leher Beton.

BACA JUGA : Ternyata Serius Kabar Mike Tyson akan Kembali Naik Ring

Dalam unggahan di medsos miliknya, Presiden Donald Trump telah membagikan sebuah video yang mendorong Mike Tyson ketika dia memamerkan keterampilan tinju pada usia 53 tahun. 

Trump memberikan semangat kepada Tyson jika kembali naik ring. "Teruslah memukul, Mike," demikian tulis Trump saat melakukan re-tweet video latihan Tyson di laman Twitter.com/SportsCenter (1/5/20).

Dalam video tersebut terlihat Tyson masih memiliki kecepatan, kelincahan dan stamina yang mengagumkan. Kualitas pukulan Tyson baik hook kiri maupun pukulan tangan kanannya masih memiliki power yang menakutkan.

Sebenarnya dukungan Trump ini satu hal yang wajar saja mengingat dalam sejarahnya Trump dan Tyson telah memiliki hubungan pribadi dan profesional yang telah berlangsung lebih dari 30 tahun.

Memang banyak yang tidak menduga ternyata Trump dan Tyson memiliki ikatan yang erat pada saat jaya-jayanya Si Leher Beton itu. Dikutip dari Daily Mail.co.uk (4/5/20), Trump dan Tyson memiliki hubungan personal sekaligus professional. Trump adalah penasihat keuangan Tyson selama dua tahun pada 1980 an, saat Tyson berkiprah di kancah tinju dunia kelas berat.

Hubungan Trump dan Tyson sempat memburuk karena tuduhan perselingkuhan.  Hal itu diketahui ketika buku berjudul The Art Of The Deal diluncurkan pada tahun 1988. Saat itu Trump mengaku dituduh Tyson kalau dirinya selingkuh dengan Robin Givens, istri Tyson ketika itu.

Namun untungnya hubungan buruk tersebut tidak sampai berlangsung lama. Mereka kembali bersahabat secara personal maupun profesional. Terbukti bagaimana Trump kemudian memberi dukungan kepada Tyson ketika Si Leher Beton itu dinyatakan bersalah atas kasus pemerkosaan pada tahun 1992.

Apa yang sudah dilakukan Trump mendapat balasan dari Tyson. Legenda tinju kelas berat ini memberi dukungan kepada Trump saat pemilihan Presiden Amerika Serikat pada tahun 2016.

Justru sekarang telah menjadi pertanyaan banyak orang ketika Donald Trump secara terbuka mendukung come back nya Iron Mike ke ring tinju. Apakah ada udang di balik batu? Apakah ini ada hubungannya dengan kampanye? Karena seperti kita ketahui bahwa pemilihan Presiden Amerika Serikat 2020 tinggal beberapa bulan ke depan yaitu November.

Seperti pemilihan Presiden 2016 lalu, peran Mike Tyson dalam mendukung Trump terlihat nyata.  Tentu saja saat ini dukungan Tyson juga diharapkan nyata untuk Trump dan ini akan sangat berarti dalam Pilpres bulan Novemer 2020 nanti.

Jadi bisa jadi memang ada udang dibalik batu apa yang dilakukan Trump saat memberi dukungan Tyson dalam rangka come back nya di atas ring. Hal itu wajar dan sah-sah saja mengingat politik selalu hadir mencakarkan kukunya di mana saja termasuk dalam Dunia olah raga tinju.  

Salam hangat @hensa

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Olahraga Selengkapnya
Lihat Olahraga Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun