Hal ini penting untuk menghindari tampil di babak play off kualifikasi Piala Asia 2023 di mana mereka bisa saja nanti dalam undian bergabung dengan tim yang lebih kuat seperti Uzbekistan, Syria atau Oman.
Sambutan hasil undian grup G ini juga disampaikan oleh Pelatih timnas Indonesia, Simon McMenemy yang hadir pada acara undian grup di Malaysia tersebut. Simon mengatakan, sangat antusias menjelang pertandingan pertama melawan Malaysia.
Dalam laga nanti Timnas Garuda berharap dukungan penuh suporter Indonesia dengan datang langsung ke Stadion Utama Gelora Bung Karno. "Mudah-mudahan kita bisa dapatkan hasil postif," kata Simon seperti dirilis PSSI.org (17/7/19).
Untuk menghadapi laga perdana ini Tim Malaysia menganggap laga tersebut sangat menentukan langkah mereka selanjutnya. Bahkan Presiden FAM, Datuk Hamidin secara khusus telah menghubungi sekretaris jenderal FAI (Asosiasi Sepak Bola Indonesia, PSSI), Ratu Tisha Destria. Mereka berbicara untuk memastikan jaminan keamanan para pemain Tim Malaysia yang bertanding di Jakarta pada 5 September 2019.
Indonesia dan Malaysia akan mengawali laga Kualifikasi Piala Dunia 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK). Jangan lupa catat tanggalnya, Kamis 5 September 2019.
Bagaimana para fans Garuda sudah siap memerahkan Stadion kebanggaan kita dengan hadir mendukung Timnas Merah Putih. Bravo Garuda.
@hensa
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H