Mohon tunggu...
AKIHensa
AKIHensa Mohon Tunggu... Penulis - PENSIUNAN sejak tahun 2011 dan pada 4 Mei 2012 menjadi Kompasianer.

KAKEK yang hobi menulis hanya sekedar mengisi hari-hari pensiun bersama cucu sambil melawan pikun.

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Bagaimana Kabar Timnas Garuda U-16 dan U-19?

13 Juli 2019   06:07 Diperbarui: 13 Juli 2019   06:09 117
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ratu Tisha (Foto Dwi Widijatmiko/Bolasport.com) 

Bagaimana persiapan mereka bersama pelatih Bima Sakti?   Saat ini Bima Sakti mulai fokus untuk memoles pertahanan timnya, pada pemusatan latihan tahap akhir. Ada 25 pemain dipanggil dalam kegiatan ini sejak 7 - 24 Juli 2019 mendatang di Sawangan Bogor. Metodologi ini mirip Luis Milla yang selalu mengedepankan lini pertahanan sebagai prioritas.

Bima Sakti dan Tim kepelatihan benar-benar akan melakukan seleksi sangat ketat dalam pemusatan latihan terakhir ini. Oleh karena itu, pemain dituntut untuk konsisten dan maksimal dalam menjaga performa mereka.

Evaluasi dari tim pelatih tidak hanya ditujukan pada kemampuan skill sepakbola, namun juga penilaian pada sikap perilaku di luar lapangan. Hal ini juga menjadi  penilaian penting bagi jajaran pelatih.

"Sebab kami sendiri memang benar-benar selektif dalam memilih pemain. Jadi, tidak menutup kemungkinan kami akan memanggil pemain lain diluar pemusatan latihan tahap akhir ini jika di antara mereka yang ada saat ini belum bisa menunjukan performa terbaiknya." Kata ujar Bima seperti dilansir PSSI.org (10/7/19).

Mari kita tunggu kiprah Garuda U-16 ini. Peluang lolos ke semi final cukup terbuka. Mungkin turnamen ini sekaligus membuktikan sejauh mana kemampuan Bima Sakti dalam melatih tim usia muda untuk yang pertama kalinya.

Garuda U-19 

Pelatih kepala Timnas Garuda U-19, Fakhri Husaini mempertahankan 26 pemain dalam pemusatan latihan tahap akhir yang berlangsung di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, dari tanggal 1 Juli hingga 2 Agustus 2019. Sebagian besar mereka adalah mantan anak asuhnya dalam skuad Timnas U-16 tahun lalu.

Selama kegiatan pelatihan ini, Fakhri bersama tim pelatihnya dengan intensif melakukan seleksi pemain. Bukan hal yang mudah bagi Fakhri untuk memilih dan merampingkan pasukannya. Mengingat mereka memiliki skill yang relative merata. Pada akhir bulan ini diputuskan hanya 23 pemain yang akan dibawa ke Vietnam untuk Piala AFF U-18 2019.

"Saya berharap, pemain yang masih ada dapat menunjukkan konsistensinya dalam berlatih dan mengeluarkan kemampuan terbaiknya. Karena saya mencari pemain yang memiliki aspek fisik, teknik, skill, taktik dan mental yang bagus," tegasnya seperti disampaikan Fakhri Husaini ini kepada PSSI.org (10/7/19).

Jadwal Timnas Garuda U-19 di grup A yaitu laga pertama lawan Filipina (6/8/19), lawan Timor Leste (8/8/19), lawan Brunei (10/8/19), lawan Laos (12/8/19), lawan Myanmar (14/8/19). Target Garuda U-19 adalah lolos ke final meraih trofi AFF. Ini adalah target yang boleh saja muluk, namun cukup optimis jika melihat materi pemain yang ada sebagian besar skuad Garuda U-16 mantan anak asuh dari Fakhri Husaini saat itu.

Harapan Ratu Tisha

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun