Pertemuan Jojo dengan Lin Dan adalah  2-4 untuk keunggulan Lin Dan. Pertemuan terakhir mereka adalah dalam turnamen New Zealand Open tahun 2018 lalu dengan kekalahan 14-21 dan 19-21. Memang pertemuan mereka sudah lama sekali. Sehingga bagi Jojo ini adalah tantangan tersendiri untuk memperbaiki catatan pertemuan dengan pemain kawakan China ini (BWFbadminton.com 2/6/19).
Jika lolos dari hadangan Lin Dan, maka Jonatan akan berhadapan dengan unggulan pertama asal Taiwan, Chou Tien Chen yang memiliki ranking 4 Dunia. Jojo memiliki catatan sangat baik dalam pertemuan dengan Chou, dalam 6 kali pertemuan Jojo menang sebanyak lima kali. Namun satu-satunya kekalahan Jojo justru terjadi dalam pertemuan terakhir mereka di Piala Sudirman 2019. Saat itu Jojo harus menyerah dengan dua game langsung 11-21 dan 13-21. Performa yang begitu menurun dari Jojo ini sangat mengkhawatirkan.
Melihat penampilan kedua pemain muda Indonesia ini terutama penampilan mereka yang terakhir di Piala Sudirman sangat jauh dari harapan. Kendati demikian dalam turnamen Australian Open 2019 ini sangat diharapkan mereka kembali menampilkan permainan terbaik mereka untuk meraih kemenangan.
Apalagi Ginting dan Jonatan adalah pemain muda yang sangat diandalkan untuk tampil di Olimiade Tokyo tahun 2020. Maka turnamen ini adalah pintu untuk meraih poin mengamankan tiket menuju ke sana.
Selamat berjuang Ginting dan Jojo, pemain muda Indonesia harapan Negeri ini.
@hensa
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H