Mohon tunggu...
AKIHensa
AKIHensa Mohon Tunggu... Penulis - PENSIUNAN sejak tahun 2011 dan pada 4 Mei 2012 menjadi Kompasianer.

KAKEK yang hobi menulis hanya sekedar mengisi hari-hari pensiun bersama cucu sambil melawan pikun.

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Juara Premier League, Van Dijk Bicara Persaingan dengan Manchester City

26 April 2019   19:30 Diperbarui: 26 April 2019   19:44 59
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Virgil Van Dijk (Foto Premierleague.com) 

Manchester City hingga laga ke-35 ini memimpin klasemen sementara Premier League dengan 89 poin disusul Liverpool ditempat ke-2 dengan 88 poin. Virgil van Dijk dengan penuh percaya diri menjelaskan bahwa Liverpool mampu tetap tenang dalam panasnya perburuan gelar karena kualitas mereka dapat memaksa terobosan pada titik mana pun.

Setelah The Reds kembali ke puncak Liga Primer setelah kemenangan 2-0 atas Cardiff di Stadion Cardiff City pada hari Minggu, namun hanya sesaat klasemen puncak kembali diambil alih Manchester City setelah mereka memenangkan laga derby di Old Trafford mengalahkan 2-0 tuan rumah United.

Virgil van Dijk menjelaskan situasi ini dalam pembicaraannya dengan situs resmi klub, Liverpoolfc.com (25/4/19) dengan mengatakan : "Anda mencoba untuk tetap tenang dan saya pikir itu adalah sesuatu yang telah kami tingkatkan selama musim ini. Terus lakukan apa yang kami lakukan, jangan panik dan kami akan mendapatkan peluang karena kami memiliki banyak kualitas di tim dan tidak ada tim yang bisa bertahan di level tertinggi mereka selama 90 menit."

Van Dijk nampaknya selalu optimis menghadapi persaingan ketat ini. Dia menganggap akan selalu ada sedikit momen ruang yang bisa dimanfaatkan. Liverpool akan terus fokus pada hal-hal di bawah kendali mereka. Hanya saja momen saat ini ada dipihak Manchester City yang unggul satu poin dari Liverpool dalam posisi sisa 3 laga.

BACA JUGA : Huddersfield adalah Perburuan Liverpool Berikutnya

Bagi Liverpool tiga laga sisa itu adalah kemenangan tanpa memikirkan apa yang terjadi dengan setiap laga Manchester City. Mereka jauh lebih baik fokus pada laga mereka sendiri. Laga paling dekat adalah Huddersfield yang dihadapi di Anfield, Sabtu (27/4/19) pukul 02.00 WIB.  Jelas ini adalah laga 3 poin jangan sampai hilang. Selanjutnya adalah berkunjung ke St. James' Park, Newcastle, Minggu (5/5/19) pukul 01.45 WIB berhadapan dengan tuan rumah. Terakhir adalah laga penutup kompetisi, menjamu Serigala, Wolves di Anfield Stadium, Minggu (12/5/19) pukul 21.00 WIB.  

Liverpool harus fokus menghadapi 3 laga dengan target total 9 poin tanpa harus memikirkan tiga laga milik Manchester City. Jika ternyata City juga mampu menuntaskan 3 laga mereka seperti halnya Liverpool maka juara Liga Primer ada dalam genggaman juara bertahan Macnhester City hanya selisih satu poin dari runner up Liverpool.

Premierleague.com (26/4/19) merilis klasemen hingga pekan ke-35, Manchester City diposisi pertama dengan 89 poin disusul Liverpool diperingkat ke-2 dengan 88 poin dan Tottenham dengan 70 poin.

Pada laga ke-36 ini Liverpool akan menjamu Huddersfield akhir pekan ini, Sabtu (27/4/19) pukul 02.00 WIB. Pada posisi seperti ini maka kemenangan atas Huddersfield sangat penting untuk meraih 3 poin sehingga menjadi 91 poin sekaligus menggeser City di puncak klasemen. Namun City esoknya akan bertamu ke Burnley untuk mengupayakan kemenangan di sana.

Dalam kondisi seperti ini Van Dijk merasakan bagaimana The Reds sangat membutuhkan dukungan total dari para penggemarnya. Ayo para Fans The Reds dukung tim kesayangan dengan doa sambil menyaksikan laga mereka.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun