Laga ke-26 Manchester United di Premier League akan berlangsung di Craven Cottage, London yang merupakan kandang Fulham. Laga tersebut berlangsung Sabtu (9/2/19) pukul 19.30 WIB.
Dirilis Premierleague.com (8/2/19), saat ini posisi skuat Solskjaer berada ditempat ke-5 dengan 48 poin hanya selisih 2 poin dari Chelsea ditempat ke-4. Maka jika laga ini dimenangkan United, mereka menggeser posisi Chelsea dari posisi 4. Chelsea sendiri baru bertanding besoknya, Minggu (10/2/19) melawan Manchester City di Etihad. Dengan demikian target 4 besar yang dibebankan Manajemen United sudah mulai mendapatkan titik terang.
BACA JUGA :Â Jelang Liverpool Vs Bournemouth, Alisson Becker Tetap Fokus untuk Menang
Menurut catatan Premierleague.com (8/2/19), Manchester United tidak terkalahkan dalam 10 pertandingan Premier League melawan Fulham yaitu memenangkan delapan laga dan bermain imbang dua kali. Dalam laga ini juga, United ingin memenangkan pertandingan tandang keenam berturut-turut di semua kompetisi untuk pertama kalinya sejak Mei 2009. Sementara itu Fulham mempunyai target memenangkan pertandingan kandang berturut-turut untuk pertama kalinya sejak April 2013.
Kabar terbaru yang dirilis Manutd.com (7/2/19) mewartakan bahwa menghadapi matchweek 26 Premier Leage, Ole Gunnar Solskjaer bisa memiliki banyak pilihan pemain. Solskjaer sangat leluasa memilih susunan pemain Manchester United untuk laga lawan Fulham pada akhir pekan ini.
Ada salah satu pemain yang mungkin yang mungkin diturunkan di Craven Cottage, London ini. Dia adalah Chris Smalling. Baginya laga ini sangat istimewa karena tampil melawan mantan klubnya. Bek tengah United itu tidak muncul dalam 10 pertandingan di bawah Solskjaer. Chris lama tidak bermain karena cedera, sejak pertandingan terakhir melawan Fulham pada bulan Desember lalu, yang dimenangkan The Reds dengan skor 4-1.
BACA JUGA : Pogba dan Martial Bawa Manchester United ke 4 Besar Premier League
Saat ini pemain bernomor 12 ini sudah mulai aktif berlatih. Ole mengatakan sebelum laga melawan Burnley bahwa Smalling telah berlatih selama seminggu dan "terlihat baik". Bisa jadi ini pertanda dirinya akan menurunkan Chris Smalling sebagai starter.
Absennya Smalling selama ini, Ole selalu menurunkan Victor Lindelof, Eric Bailly dan Phil Jones secara bergantian beroperasi di jantung pertahanan United. Kabar baik lainnya adalah Marcos Rojo sudah kembali berlatih setelah dirinya melakukan perjalanan ke Argentina dalam rangka membantu program kesembuhannya dari cedera.
Dari data yang dirilis laman resmi klub, Manutd.com (5/2/19), The Reds berada dalam 10 pertandingan impresif yang tak terkalahkan di bawah Solskjaer. Pelatih caretaker ini akan terus berupaya menjaga semangat para pemain dalam skuatnya untuk laga-laga penting di depan termasuk dalam ajang Liga Champions.
Kami mungkin mencetak gol pertama dan ini adalah laga yang berbeda. Demikian pula pihak lawan mungkin mencetak gol pertama. Untuk itu para pemain harus membuat keputusan di luar sana berdasarkan pengalaman dan kualitas mereka." katanya dilansir Manutd.com (5/2/19).
Ini adalah bagian yang penting untuk sebuah tim semacam Manchester United. Pelatih mempercayakan penuh semua keputusan kepada pemain selama berada di lapangan.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H