Mohon tunggu...
AKIHensa
AKIHensa Mohon Tunggu... Penulis - PENSIUNAN sejak tahun 2011 dan pada 4 Mei 2012 menjadi Kompasianer.

KAKEK yang hobi menulis hanya sekedar mengisi hari-hari pensiun bersama cucu sambil melawan pikun.

Selanjutnya

Tutup

Olahraga Pilihan

Ini Kata Kedua Pelatih Jelang Laga Klasik PSMS vs Persija

6 April 2018   05:56 Diperbarui: 6 April 2018   06:06 1368
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
PSMS vs Persija (Foto Liga-indonesia.id)

Kompetisi Liga 1 sudah memasuki pekan ketiga. Pelatih Persija, Stefano Cugurra sangat serius mempersiapkan skuatnya dan akan tetap menurunkan komposisi  terbaik pada saat menghadapi PSMS Medan di Stadion Teladan, Medan, Jumat (6/4/2018). Agenda pada bulan April ini bagi Persija sangat padat sehingga tim pelatih harus pandai mengatur rotasi pemain mereka.

Sepekan kedepan, setelah laga melawan PSMS Medan, mereka kemudian menjamu Johor Darul Ta'zim dalam lanjutan  AFC Cup, Selasa (10/4/2018). Borneo FC akan dihadapinya pada pekan ke empat  Liga 1, Sabtu (14/4/2018). Tiga laga tersebut hanya berselang waktu hanya 4 hari antara 6 -14 April 2018. Rotasi pemain menjadi prioritas pelatih agar mereka bisa menjaga tingkat kebugaran dengan baik.

"Kita punya 18 pemain yang semuanya dalam kondisi siap. Apalagi masih ada satu latihan lagi esok hari dan saya akan pantau dan pasang yang paling siap di pertandingan," kata Stefano Cugurra yang akrab dipanggil Teco ditengah-tengah latihan Persija di Lapangan Sutasoma, Halim Perdanakusuma, seperti dilansir Persija.id (4/4/18). Materi pemain yang dimiliki Persija memang cukup merata. Hal ini yang membuat Teco tidak merasa kesulitan menentukan line up pemain untuk laga melawan PSMS Medan nanti.

Meskipun demikian Teco tetap mewaspadai permainan dan spirit skuat Ayam Kinantan ini. Apalagi mereka sudah mengalami dua kekalahan dari dua laga yang telah dijalani.  Target menang lawan Persija sudah menjadi tekad bulat pasukan asuhan Djadjang Nurdjaman yang akrab dipanggil Djanur ini.

"Tentunya saya tidak bisa mengatakan strategi seperti apa yang akan kita terapkan. Tapi pastinya strategi itu sudah kita latih dalam beberapa hari ini, termasuk meredam permainan Simic," kata Djanur di Medan, Rabu (4/4) seperti dilansir Antaranews.com (5/4/18). Rupanya pelatih yang pernah membesut Persib ini sudah matang mempersiapkan timnya dalam laga penting ini.

Mungkin Marko Simic tidak turun penuh selama 90 menit untuk memberi kesempatan dirinya menghemat kebugaran menghadapi Johor DT pekan depan di Jakarta dalam ajang Piala AFC 2018. Posisi di depan masih ada Adison Alves atau Bambang Pamungkas dan Rudy Widodo.

Baik Djanur di kubu PSMS Medan maupun Teco bersama Persija sudah sama-sama saling mengenal penerapan taktik yang sering mereka gunakan ketika mereka bertemu dalam laga-laga penting. Laga kali ini juga menjadi sangat menarik sejauh mana PSMS Medan bisa menundukkan Persija di Stadion Teladan. Atau, Ayam Kinantan harus kembali menerima kenyataan pahit seperti pekan lalu ketika mereka kalah 1-2 dari Bhayangkara FC. Kita tunggu siapapun pemenangnya, sepakbola Indonesia tetap damai.

Liga 1 dilanjutkan pekan ketiga dengan diawali laga penting antara Ayam Kinantan versus Macan Kemayoran. Selamat bertanding penuh dengan sportivitas. Junjung tinggi rasa persatuan dalam bingkai NKRI.

#hensa6042018 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Olahraga Selengkapnya
Lihat Olahraga Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun