Mohon tunggu...
Henny Simanjuntak
Henny Simanjuntak Mohon Tunggu... Mahasiswa - Saya mahasiswa prodi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis di Universitas Bhayangkara Jakarta Raya

hobi saya yaitu berenang

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Tokoh Pemuda di Indonesia Sebelum dan Sesudah Merdeka

28 Juni 2024   23:36 Diperbarui: 28 Juni 2024   23:40 38
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Kemerdekaan menuntut kita menjadi bangsa yang mandiri karena telah bebas dari pahitnya  penjajahan. Hal terpenting dari  kemerdekaan Indonesia sebenarnya adalah penghargaan dan penghormatan  terhadap perjuangan dan pengorbanan para pahlawan kita. Kemerdekaan sudah harus membangkitkan semangat perjuangan bagi pemuda masa kini dan masa depan. (Santoso et al., 2023)

Seperti ada istilah "Bangsa yang besar adalah bangsa yang menghargai nilai- nilai perjuangan para pejuangnya" Untuk itu diperlukan peran pemuda sebagai pendorong  bangsa dalam mengisi kemerdekaan, baik melalui pendidikan, prestasi, sosial budaya, kemandirian, dan berpegang teguh pada ideologi Pancasila. Wawasan kebangsaan yang dipahami dan dijalankan sebagai pandangan kehidupan berbangsa dan bernegara akan mampu membawa kemajuan bangsa terutama dalam hal toleransi kehidupan sosial, toleransi beragama, dan hidup rukun antar bangsa.(Nyoto et al., 2022)

Dalam mengisi kemerdekaan sekarang diperlukan pemuda yang memiliki jiwa kepemimpinan pada dirinya. Pemuda juga harus memiliki kecerdasan dan kemampuan untuk belajar serta kemampuan untuk beradaptasi dengan situasi baru. Selain itu pemuda diharuskan mempunyai jiwa yang penuh semangat, mampu melestarikan budaya gotong royong, menghargai perbedaan dan cinta tanah air. (Januarharyono, 2019)

DAFTAR PUSTAKA

Arif, S., Basri, M., Maskun, Imron, A., & Rachmedita, V. (2022). Sepanjang Jalan Pejuang (Peran Pejuang dan Tokoh Lampung) di Lampung. Candrasangkala: Jurnal Pendidikan Dan Sejarah, 8(1), 25--36.

Heri Rohayuningsih. (2009). Peranan Bpupki Dan Ppki Dalam Mempersiapkan Kemerdekaan Indonesia1. Forum Ilmu Sosial, 36(2), 184--194.

In'am, A. (2020). Peranan Pemuda Dalam Pendidikan Sosial Kemasyarakatan. INTIZAM: Jurnal Manajemen Pendidikan Islam, Vol. 3, h. 1-10.

Januarharyono, Y. (2019). Peran Pemuda Di Era Globalisasi. Jurnal Ilmiah Magister Ilmu Administrasi, 13(1), 9.

Nyoto, Nyoto, R. L. V., Renaldo, N., & Purnama, I. (2022). Peran Pemuda Mengisi Kemerdekaan Bangsa Melalui Pemantapan Wawasan Kebangsaan. JUDIKAT: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 2(2), 65--73.

Reynaldi, A., Ibrahim Khan, & Krisnawati. (2021). Peran Pemuda Dalam Pembangunan Desa. Tasnim Journal for Community Service, 2(1), 29--37. https://doi.org/10.55748/tasnim.v2i1.57

Santoso, G., Az Zahra, S., Putri Darmanto, A., Nur Aulia, A., & Nurlita, V. (2023). Sumpah Pemuda: Dalam Rangka Pembentukkan Karakter Pemuda Dimasa Kini dan Masa Depan. Jurnal Pendidikan Trasformatif, 02(03), 118--129.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun