Beragam mainan dari berbagai belahan negara yang berasal dari zaman kuno hingga masa kini seperti Lego, Playmobil, dan Barbie dapat dilihat di dalam Museum Mainan Nuremberg.Â
Mainan boneka tua di museum berasal dari abad ke-14 yang terbuat tanah liat. Boneka ini ditemukan pada tahun 1856 ketika pekerjaan konstruksi jalan di Nuremberg.Â
Replika boneka tua ini kemudian dikembangkan secara modern dan dicetak secara 3D oleh Markus Utomo, seorang  penemu dan perancang mainan dari Nuremberg. (Melihat namanya, sepertinya beliau ada darah Indonesia ya.)
Mainan berkembang seiring perkembangan budaya masyarakat
Dari koleksi mainan yang dipamerkan di Museum Mainan ini dapat dilihat bagaimana perubahan dari kebiasaan dan gaya hidup masyarakat, serta kelas sosialnya.
Lydia Bayer telah mencatat perkembangan budaya dan gaya hidup masyarakat ini melalui minatnya mengumpulkan mainan.Â
Kegemaran yang tidak biasa, ketika itu hampir tidak ada orang yang mengaitkan nilai budaya dan sejarah dengan mainan.
Bagi Anda yang kebetulan mengunjungi kota Nuremberg bisa mampir ke museum mainan Nuremberg.
Spielzeugmuseum buka setiap Selasa - Minggu, pukul 10 - 17, Sabtu dan  Minggu hingga pukul 18. Harga tiket untuk orang dewasa hanya 6 euro. Tiket untuk anak, pelajar, mahasiswa, dan sukarelawan sebesar 1,50 euro per orang.