Akhir minggu lalu putri saya berkata akan pergi ke bioskop bersama seorang teman baiknya dan ibu dari temannya itu. Sebetulnya mereka ingin menonton film "Smile" yang mulai tayang tanggal 29 September di bioskop Jerman.Â
Akan tetapi, rencana anak saya dan temannya berubah karena film "Smile" dengan genre horor ini diberi label  "FSK 16" di Jerman.
FSK (Freiwillige Selbstkontroller der Filmwirtschaft GmbH) adalah lembaga yang memeriksa film bioskop dan DVD untuk melihat apakah film itu dapat dilihat oleh usia muda. Ada 5 pembagian FSK yang dikenal di Jerman. Â
Tujuan pemeriksaan peringkat usia film ini adalah untuk melindungi anak-anak dan remaja dari isi film yang dapat membebani anak secara berlebihan dan mengganggu perkembangan mereka.
Izin menonton
Saya masih ingat ketika pertama mengajak putri saya menonton di bioskop. Pengalaman yang luar biasa dan sangat berkesan untuknya. Anak saya waktu itu di tahun terakhirnya di Kindergarten dan akan memasuki sekolah dasar.
Memang tidak bisa sembarangan membawa anak ke bioskop karena ada aturan yang berlaku di Jerman. Izin menonton film tergantung dari kategori FSK yang dilekatkan di tayang itu.
Berikut ini 5 pembagian FSK di Jerman.Â
FSK 0: tidak ada pembatasan usiaÂ