Di beberapa kota, limbah dapur seperti tulang, daging, dan ikan dapat dimasukkan ke dalam tong sampah organik, sementara di lain kota tidak diizinkan. Masing-masing keluarga harus mencari tahu di wilayah tempat tinggal mereka sampah organik apa saja yang boleh dan tidak boleh mengisi tong hijau ini.Â
 Sampah yang terlalu basah sebelum masuk ke tong sampah lebih baik dibungkus dengan kertas koran atau kantong kertas belanja. Harus diperhatikan, tidak semua kertas boleh masuk ke dalam tong sampah organik ini.
Jenis kertas lain dan karton ditangani terpisah dengan mengumpulkannya ke dalam tong sampah kertas dan akan melalui proses daur ulang sendiri.Â
Artikel terkait;
Begini Sistem Pengelolaan Sampah Kertas di Jerman
Ke mana perginya sampah organik Biotonne?
Satu kali dalam dua minggu, sampah organik yang telah dikumpulkan di dalam tong hijau ini akan diangkut oleh perusahaan pengelola sampah organik.
Biotonne beroda dua ini harus diletakkan di depan rumah di sisi jalan. Bagian roda harus menghadap sisi jalan. Ini memudahkan petugas menghubungkan tong sampah ke truk sampah. Posisi ini sekaligus sebagai tanda bahwa tong sampah belum atau sudah dikosongkan.
Sampah organik ini kemudian dapat didaur ulang dan menjadi biogas atau menjadi kompos untuk keperluan pertanian.Â
Biogas
Biogas adalah campuran gas kaya energi yang dihasilkan melalui dekomposisi alami bahan organik tanpa adanya udara. Biogas merupakan alternatif gas alam yang ramah lingkungan.Â