Rumah burung biasanya dibuat dari kayu tanpa pintu. Jadi, burung bebas terbang dan tidak boleh dikurung di dalamnya. Bisa dibuat sendiri atau bisa dibeli di *Baumarkt. Setiap musim biasanya tersedia, tetapi memasuki musim gugur jumlah maupun model yang ditawarkan lebih banyak dibandingkan pada saat musim semi dan musim panas.
Begitu juga dengan pakan burung, banyak dijumpai menjelang musim dingin, dijual dalam kemasan kecil dan besar. Jenis yang ditawarkan juga sangat banyak, seperti biji bunga matahari, jagung, kacang tanah dan biji-bijian lainnya.
Cara lain memberi makan burung selain dengan menyediakannya di kandang kecil  adalah dengan menggantungkan makanan tersebut pada cabang-cabang pohon. Ada kemasan jadi yang dijual. Biji-bijian ini dipadatkan, dibentuk menyerupai bola, silinder dan bentuk lainnya, kemudian dikemas di dalam kantongan berbentuk jala. Atau bisa juga meletakkannya ke dalam wadah seperti pot kecil atau tempurung kelapa.
Hal penting yang harus diperhatikan adalah makanan yang kita berikan tidak membahayakan hewan-hewan tersebut. Disamping itu, beberapa kemasan plastik berbentuk jala disarankan untuk dihindari karena bisa menjerat kaki burung-burung ini.
Kebiasaan masyarakat di Jerman menyediakan makanan burung liar sangat membantu mencegah kelaparan dan kesulitan mereka bertahan hidup di musim dingin. Selain itu kelestarian unggas tetap terjaga.
Catatan;
*Baumarkt, yaitu toko perangkat keras atau toko swakriya yang menjual perangkat keras rumah tangga untuk penunjang rumah yang meliputi perekat, bahan bangunan, alat tangan alat listrik, dan lain-lain. (id.wikipedia.org)
-----
Hennie Triana Oberst - DE.21102020
Bacaan: helles-koepfchen.de, spiegel.de
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H