"Tante, bungkus ini buang di mana?"
Ponakan saya dari Indonesia yang sedang berkunjung bertanya.
"Kenapa dipisah-pisah sampahnya ya?"Â
Di Jerman, membuang sampah tidak bisa asal buang. Ada beberapa jenis sampah sehari-hari yang harus dibuang pada tempat yang tepat; sampah kertas, plastik, organik dan sampah sisa.Â
Satu ponakan yang cewek sepertinya sangat mengagumi dan menikmati membuang sampah dengan dipisah begini. Sekali diberitahu, dia sudah hafal di mana letak tong sampah yang berbeda itu.
1. Warna biru (Altpapier) - Sampah Kertas.
(Begini Sistem Pengelolaan Sampah Kertas di Jerman)
2. Warna Kuning (Gelber Sack) - Sampah Plastik
Sebutannya di tempat kami Gelber Sack (kantong/karung kuning), karena pengumpulannya dimasukkan ke dalam kantong plastik berwarna kuning. Di daerah lainnya dikenal dengan sebutan Gelbe Tonne (tong kuning), karena dikumpulkan di dalam tong, sama seperti tong biru untuk sampah kertas.
Sampah yang masuk tong/kantong kuning ini adalah kemasan dari plastik, kaleng bekas minuman, kemasan susu atau sari buah, timah dan alumunium.