Mohon tunggu...
Hendry Sianturi
Hendry Sianturi Mohon Tunggu... pelajar/mahasiswa -

manusia yang miskin wawasan.\r\n"corgito, ergo sum; Aku berpikir maka aku ada"

Selanjutnya

Tutup

Catatan

Hujan Pertama Bulan Oktober

13 Oktober 2012   04:53 Diperbarui: 24 Juni 2015   22:52 133
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Acap kali tantangan seperti ini muncul, yaitu ketika ada rencana agenda tetapi hujan deras menggagalkan semuanya. Setidaknya aku tuliskan ini ketika hujan deras itu menggagalkan agendaku sehingga tidak jadi mengajar hari ini. Alasannya karena tidak memiliki jaket hujan. Tetapi sebenarnya bukan pada jaket hujannya, tetapi entah kenapa hujan harus turun siang ini, detik ini dimana ketika aku hendak pergi mengajar. Mengapa hujan tak turun sejam kemudian ataupun setengah jam kemudian, kanapa harus menit ini. Barangkali rumput dan ilalang yang sore ini kuyup pun tak bisa menjawab.

Sebulan penuh tanpa hujan, akhirnya ini hujan pertama di bulan oktober. Walaupun kesal karena telah menggagalkan agenda, namun mau tidak mau hujan kali ini patut disyukuri. Apalagi belakangan sumber air mulai mengering, sumur-sumur kerontang, dan pakaian kotor masih menumpuk menunggu air menghujani mereka. Namun karena persediaan air terbatas, akhirnya mencuci pakaian pun penuh pertimbangan. Dan sekarang hujan telah datang, sebuah pengharapan baru muncul. Semoga hujan pertama bulan oktober sebagai tanda bulan oktober akan memberi angin segar pada manusia.

Aku tuliskan ini ketika hujan masih belum surut dan perciknya terasa di telinga. Banyak liter pun menggenang di antara pembatas jalan sembari membisik; "berhentilah sejenak, nanti kau lanjutkan kewajibanmu".

UOUS

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Catatan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun