Mohon tunggu...
Hendra Surya
Hendra Surya Mohon Tunggu... Freelancer - saya seorang penulis lepas untuk penerbit elex media komputindo, obor, erlangga dan bhuana ilmu populer

saya seorang penulis lepas untuk penerbit elex media komputindo, obor dan bhuana ilmu populer.\r\nBuku-buku karya saya, antara lain:\r\nFiction (Novel): \r\nWarriors of Dream Pursuer, 2013.\r\nBookish Style of Lovemaking, 2013.\r\nReinhart, The Incarnation Five Supreme Knights Of Eirounos, 2013.\r\nRahasia Sang Maestro Cilik , 2009.\r\nReinhart, Titisan Lima Ksatria Agung Eirounos, 2007. \r\nCinta Sang Idola, 2007. \r\nBiarkan Aku Memilih, 2006. \r\n\r\nNon-fiction: \r\nCara Cerdas (Smart) Mengatasi Kesulitan Belajar, 2014. \r\nCara Belajar Orang Jenius, 2013. \r\nStrategi Jitu Mencapai Kesuksesan Belajar, 2011.\r\nRahasia Membuat Anak Cerdas dan Manusia Unggul, 2010.\r\nMenjadi Manusia Pembelajar, 2009.\r\nPercaya Diri Itu Penting, 2007. \r\nTim Penyusun, Pencegahan Penyalahgunaan Narkoba Sejak Usia Dini, 2007. \r\nAgar Perkawinan Menjadi Langgeng, 2006. \r\nKiat Membina Anak Agar Senang Berkawan, 2006.\r\nKiat Mengatasi Penyimpangan Perilaku Anak 2, 2005. \r\nRahasia Membangun Percaya Diri, 2004. \r\nKiat Mengatasi Penyimpangan Perilaku Anak, 2004. \r\nKiat Mengajak Anak Belajar dan Berprestasi, 2003.\r\nKiat Mengatasi Kesulitan Belajar, 2003.\r\n

Selanjutnya

Tutup

Cerpen

Sekolah Bukan Mendidik Mental Kuli

12 Agustus 2019   18:28 Diperbarui: 12 Agustus 2019   19:01 97
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

 "Jadi orang itu harus dapat memerangi nafsu amarah dengan menghiasi hati dengan sabar. Bagi orang-orang yang sabar, surga telah menantinya."

Ditambah lihat body guard yang kelihatan berotot kawat dan suka cari muka itu membuatku berpikir dua kali. Makanya, aku pun terpaksa harus bisa menahan diri, menepis amarahku, jika aku ingin berhasil mengejar impianku. 

Aku pun berpikir. Kejadian ini bukanlah apa-apa, jika dibandingkan dengan penderitaan kakekku, kerja-paksa sebagai kuli-kontrak, batinku. 

Lalu, aku memejamkan mata sejenak, sambil menarik nafas dalam-dalam hingga dadaku terasa menggelembung, lalu menghempaskannya perlahan-lahan untuk menenangkan pertentangan gejolak jiwaku ini. 

Aku tak ingin menghancurkan impianku, hanya karena gara-gara peristiwa sepele seperti ini. Ini pelajaran pertamaku, jadi orang itu harus sabar, jika ingin berhasil dan jadi orang.

Sekejap kemudian, manusia berotot kawat yang baru aku lihat tadi, ternyata berubah jadi manusia paling memuakkan di dunia, ketika beri jalan pada anak lelaki kebule-bulean itu.

"Silahkan, Tuan Muda!"

Yeah! Pemandangan yang sungguh kontras, penampilan manusia berotot kawat yang beringas itu membungkuk-bungkuk, cari muka. Cara dia mempersilakan jalan anak lelaki kebule-bulean itulah yang tak sedap dipandang. Uh, dasar mental ABS, penghamba dan penjilat! Kalau dipikir, berapa banyak orang kayak manusia memuakkan ini di negeri ini?! Menjijikkan, tak layak ditiru!

Sementara, anak itu pun berlalu dengan melenggang seperti raja muda dengan senyum angkuhnya, lenguhan dan cara dia mengangkat dagunya itu menjemukan sekali. Apalagi lihat dia mempermainkan tongkat kecil yang dibawanya itu, huh...sungguh menyebalkan.

Aku jadi termangu mengalami kejadian barusan. Mataku silih berganti memperhatikan berlalunya itu orang kasar, tinggi besar berotot...eh penghamba and mental penjilat dan anak angkuh yang berbaju kemeja lengan pendek putih berlapis rompi hitam, celana pendek putih dan sepatunya kayaknya bermerek Reebok yang tak mungkin terbeli olehku. Dari pakaiannya saja dapat kuduga dia pasti anak orang tajir.

Yang tak habis kupikir, apa perbedaan baju yang kukenakan ini sudah lusuh dan usang karena dimakan usia, jadi simbol perbedaan derajat hingga aku tak layak untuk beriring jalan yang sama dengannya? Ternyata untuk mengejar mimpi itu tak mudah, harus menghadapi benturan-benturan, seperti rintangan pertamaku ini. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Cerpen Selengkapnya
Lihat Cerpen Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun