Transformers: Rise of the Beasts adalah film aksi petualangan fiksi ilmiah mendatang, berdasarkan mainan Transformers, dan dipengaruhi alur cerita Beast Wars.
Film berdurasi 3 jam 40 menit (!) ini merupakan installment ketujuh dalam seri film Transformers dan sekuel mandiri untuk film  Bumblebee (2018), dengan premis kisah tahun 1994, sepasang arkeolog terlibat konflik melalui petualangan keliling dunia dengan Autobots yang terkait dengan tiga 'ras' Transformers: Maximals, Predacons, dan Terrorcons.
Transformers: Rise of the Beasts disutradarai oleh Steven Caple Jr. dengan skenario oleh Joby Harold, Darnell Metayer, Josh Peters, Erich Hoeber, dan Jon Hoeber.
Film ini dibintangi oleh Anthony Ramos, Dominique Fishback, Luna Lauren Vlez dan Tobe Nwigwe dalam debut filmnya, serta pengisi suara Ron Perlman, Peter Dinklage, Michelle Yeoh, Pete Davidson, Liza Koshy, Cristo Fernndez, Michaela Ja Rodriguez, Tongayi Chirisa , beserta pengisi suara sebelumnya, Peter Cullen, John DiMaggio dan David Sobolov.
Transformers: Rise of the Beasts dijadwalkan rilis di Amerika Serikat pada tanggal 9 Juni 2023 oleh Paramount Pictures.
Berikut ini adalah trailer resmi film ini, yang tayang di kanal YouTube Paramount Pictures.
Trailer film ini cukup mengesankan -terutama bagi orang seperti saya yang menggemari Transformers sejak zaman kartun TV- karena memperlihatkan munculnya sosok gorila mekanik.
Cuplikan berikutnya menampilkan beberapa sosok Autobots dan Maximals, dan sosok yang mengancam planet: Unicron, yang sering disebut sebagai Transformer terbesar dan terhebat.
Mode alternatif Optimus Prime yang terlihat dalam trailer ini adalah truk semi Freightliner FLA 1987. Terlihat pula desain Transformers yang merupakan campuran antara model G-1 dengan desain dari versi Michael Bay.
Para penggemar juga bisa melihat mode alternatif dari karakter Mirage yang direvisi menjadi mobil sport Porsche 964, dari versi aslinya yaitu mobil balap Formula 1.
Di penghujung trailer kita bisa mendapatkan kesan, bahwa hanya kekuatan gabungan dari Optimus Prime dan Optimus Primal yang bisa melawan kekuatan pertahanan musuh.
Pada bulan Februari 2022, pihak Paramount mengumumkan bahwa film ini merupakan bagian pertama dari tiga installment baru dalam seri Transformers. (*)
~ H.J.H.J.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H