Setelah puas berkeliling, pengunjung bisa menikmati hidangan lezat di restoran cimory. Menu andalannya adalah sosis bakar, yoghurt segar, dan eskrim berbahan dasar susu segar. Restoran ini juga menawarkan pemandangan alam yang indah, menambah kenyamanan saat bersantap.Â
5. Dairy shop: pusat oleh-oleh
Sebelum pulang, jangan lupa mampir ke dairy shop untuk membeli lroduk-produk olahan susu khas cimory. Mulai dari susu segar, yoghurt aneka rasa, hingga camilan unik seperti cokelat dan keripik tersedia di sini.
Harga Tiket dan Jam Operasional
Cimory Dairyland Prigen buka setiap hari mulai pukul 08.00 hingga 17.00 WIB. Â Harga tiket masuk cukup terjangkau:Â
Dewasa: Rp 25.000-Rp 30.000
Anak-anak: Rp 20.000-Rp 25.000
Beberapa wahana mungkin memerlukan biaya tambahan, namun semuanya sepadan dengan pengalaman yang didapatkan.
Jadi,tunggu apa lagi? Segera rencanakan peejalanan anda ke Cimory Dairyland Prigen dan menikmati pengalaman tak terlupakan!
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H