Filsafat adalah salah satu bidang kajian yang mengkaji cara berpikir sampai dengan mendalam tentang hakikat sesuatu, filsafat juga merupakan induk dari ilmu pengetahuan.
Adapun fungsi filsafat ilmu yaitu:
1. Membantu mendalami pertanyaan-pertanyaan tentang ilmu, atau juga mendalami asumsi manusia tentang makna atau realitas dan lingkup tanggung jawab secara sistematis dan historis
2. Sebagai bentuk ideologi artinya mempunyai analisis secara terbuka dan bersikap kritis untuk mendalami argumentasi-argumentasi agama, ideologi, dan pandangan-pandangan tentang dunia.
3. Sebagai dasar metode dan wawasan yang lebih mendalam dan kritis dalam mempelajari ilmu
4. Menerapkan dasar yang paling fundamental untuk bisa berpartisipasi secara kritis dalam kehidupan intelektual pada umumnya, dan lingkungan akademis secara khusus
5. Memberikan keluasan wawasan dan kemampuan analisis serta kritis yang bertujuan untuk memahami lebih dalam terhadap masalah-masalah intelektual, spiritual dan ideologi.
Selain filsafat, ada juga hal yang penting dalam diri manusia untuk dimiliki, yaitu ilmu pengetahuan. Ilmu pengetahuan merupakan hal fundamental dalam kehidupan manusia di dunia, tujuannya agar manusia mampu meningkatkan kualitas dan eksistensi pada dirinya.
Adapun fungsi lain dari ilmu pengetahuan, yaitu:
1. Fungsi deskriptif
Fungsi deskriptif ini menggambarkan, melukiskan dan menampakkan suatu objek atau masalah sehingga mudah dan dipelajari dan dipahami oleh peneliti
2. Fungsi pengembangan
Fungsi pengembangan ini yaitu melanjutkan hasil penemuan yang lalu atau sebelumnya untuk kemudian dapat menemukan ilmu pengetahuan yang baru.
3. Fungsi prediksi
Fungsi prediksi yaitu meramalkan kejadian yang mungkin terjadi pada masa yang akan datang, sehingga manusia dapat mengambil tindakan yang perlu disiapkan dalam menyikapi kejadian tersebut.
4. Fungsi kontrol
Fungsi kontrol ini yaitu berusaha mengendalikan peristiwa yang dikehendaki ataupun tidak.
Hal fundamental lain selain filsafat dan ilmu pengetahuan adalah agama. Secara definisi agama merupakan kepercayaan seseorang terhadap sesuatu yang bersifat spiritual dalam hal yang ghaib dan tidak terlihat langsung oleh mata. Agama merupakan kepercayaan atau keyakinan seseorang akan adanya kekuatan ghaib yang ada di luar panca indera yang dapat ia rasa untuk kemudian ia imani dan percayai dengan keyakinan seyakin-yakinnya.
Fungsi agama dalam kehidupan individu dan masyarakat yaitu:
1. Fungsi edukatif
Fungsi edukatif yaitu seseorang yang menganut agama berpendapat bahwa ajaran agama yang mereka anut merupakan ajaran-ajaran yang harus ditaati atau dipatuhi.
2. Fungsi penyelamat
Fungsi penyelamat yaitu berfungsi sebagai media penyelamat bagi manusia. Artinya saat manusia menginginkan keselamatan dalam kehidupan di dunia dan akhirat, maka hanya agama yang mampu menunjukkan cara mencapai keselamatan tersebut.
3. Fungsi perdamaian
Fungsi perdamaian merupakan suatu kepercayaan yang dianut seseorang, bahwa siapa saja mahluk yang berdosa akan mendapatkan imbalan ataupun balasan dari apa yang ia lakukan. kepercayaan inilah kemudian dapat menciptakan perdamaian.
4. Fungsi sosialisasi terkontrol
Agama berfungsi sebagai kontrol bagi individu pemeluknya, penganut agama akan memperoleh keterikatan batin pada tuntunan agama yang ia yakini, fungsi ini akan berjalan dengan baik bagi pribadi maupun berkelompok jika dijalankan dengan kepatuhan seutuhnya pada doktrinasi agama yang ia yakini.
Akhirnya, kita sebagai manusia haruslah memiliki tiga elemen penting yang menuntun pribadi-pribadi kita pada kebenaran, yang pertama adalah filsafat, yang berfungsi sebagai instrumen bagi akal fikiran kita untuk bekerja. Yang kedua adalah ilmu pengetahuan, sebagai petunjuk akan kebenaran dalam perbuatan, dan yang ketiga adalah agama sebagai kontrol bagi seluruh tingkah laku dan tindak tanduk untuk mencapai kebahagian di dunia dan akhirat. | KH
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H