Kali ini cerita berlanjut gowes bareng dengan beberapa komunitas sepeda yag ada di Kalimantan Barat atas undangan dari rekan-rekan klub sepeda Wajok Gowes Community yang berada di Kab. Mempawah dimana ada 4 grup sepeda yang diundang gowes bersama yakni : MTB Predator, MTB Pontianak, MTB Equator Siantan dan tentu saja selaku tuan rumah MTB Wajok itu sendiri.
Karena udah diundang kan ngga enak tu kalau tidak datang, pucuk dicinta ulam pun tiba. Kok rasanya pas sekali dengan selesainya rak sepeda buat boarding di mobil yang telah dibuat kawan-kawan. Jadilah gowes ini sekalian test perdana penggunaan alat tersebut di mobil.
Sebelumnya mohon maaf dulu buat rekan-rekan lain yang telah cukup lama menunggu saat gowes bareng ini. Dimana kami MTB Predator datang terlambat akibat masih belum paham dan ahli benar dalam memuat sepeda kemobil, tetapi lain kali pasti lebih cepat dan efisien pastinya.
Meski terlambat tidak menghalangi semangat kawan-kawan MTB Predator dalam gowes bareng ini dan terima kasih juga buat kawan-kawan MTB Wajok Gowes Community yang telah menyambut kami meskipun kaminya terlambat.
Jadilah kami rombongan MTB predator termasuk kloter kedua yang berangkat, dimana sebelumnya teman-taman lain dari grup MTB Pontianak, MTB Equator Siantan dan sebagian MTB Wajok sudah jalan duluan dan akan menunggu di checkpoint.
Untuk gowes bareng kali ini hampir semua kawan-kawan anggota semua grup yang diundang hadir, sebanyak 75 Goweser turut meramaikan tajuk gowes Lintas Komunitas Kalimantan Barat ini. Terasa meriah dan ramai dengan dengungan suara yang ribut dan membahana saat gowes.
Menurut Panitia yakni MTB Wajok Gowes Comunity, rute tempuh adalah rute melintasi areal perkebuan sawit, kampung penduduk dan persawahan serta perbukitan yang tidak terlalu curam dan menanjak dengan jarak tempuh -/+ 74 km.
Dimana start dimulai didepan Perkebunan sawit PT.MAS menuju Segedong salah satu kecamatan di Mempawah lanjut ke Desa Purun terus masuk ke perkebunan PT Djarum dan terakhir melewati perbukitan batu merah Peniraman.
Meski komunitas kami MTB predator tidak dapat menyelesaikan rute sampai akhir, hanya sampai di desa Purun akibat nyasar dan kehilangan arah cukup lama di areal perkebunan sawit, dimana bukan hanya kami yang terlunta-lunta di kebun, ternyata ada grup lain yang sama juga nyasar yakni MTB Equator Siantan, jadilah kedua grup ini bersama-sama menjalani dan menempuh jalur nyasar, cukup memakan waktu dan kilometer yang ditempuh sampai bertemu dengan lokasi pemukiman pekerja kebun untuk bisa ditanyai jalan keluar dari areal kebun.
Cerita nyasarnya kami MTB Predator Dan Equator Siantan tidak lepas dari rusaknya sepeda Marshal MTB Wajok yangmengawal kami di kebun sawit yang membuat kami tersasar, tapi salut buat kawan-kawan MTB Wajok tetap memberikan bantuan meskipun sudah melaju didepan dengan kembali menyusul kami yang ketinggalan dibelakang, jadilah 2 grup MTB Predator dan Equator akhirnya cukup puas hanya sampai di Desa Purun saja tidak melanjutkan sampai ke bukit Peniraman.
Memang saat bersepeda ditengah terik matahari apalagi kalau ditambah nyasar lagi terasa menyakitkan badan dan kepala, tetapi sisi sebaliknya malah menyenangkan dan membuat rasa kangen dan rindu lagi akan gowes sepeda karena meskipun terasa lelah tetapi pengalaman yang didapat dari bersepeda itu sangat luar biasa dan sangat susah untuk diungkapkan seolah membuat kita menjadi Trance hanya dengan bersepeda sahaja.
Dan pastinya membuat kita pengen gowes lagi, gowes lagi,gowes lagi.
Berikut beberapa foto yang diambil dari kawan-kawan saat gowes lintas komunitas dari Wajok menuju Segedong melintasi Purun dan membelah Bukit batu Peniraman.
[caption id="attachment_402541" align="aligncenter" width="300" caption="Boarding Sepeda siap-siap berangkat"][/caption]
[caption id="attachment_402542" align="aligncenter" width="300" caption="Meliuk-liuk menmbus hutan melintasi persawahan"]
[caption id="attachment_402543" align="aligncenter" width="300" caption="Menerabas Parit Wajok-Segedong"]
[caption id="attachment_402544" align="aligncenter" width="300" caption="siap-siap menuju Segedong"]
[caption id="attachment_402545" align="aligncenter" width="300" caption="Panas Terik di Wajok"]
[caption id="attachment_402546" align="aligncenter" width="300" caption="Check Point Pasar Segedong"]
[caption id="attachment_402547" align="aligncenter" width="300" caption="Edisi Nyasar lagi diskusi cari jalan MTB Predator dan MTB Equator"]
[caption id="attachment_402548" align="aligncenter" width="300" caption="Edisi Nyasar jalan mana yang harus kutempuh?"]
[caption id="attachment_402550" align="aligncenter" width="300" caption="Foto Bareng MTB Predator Pontianak dengan MTB Equator Siantan"]
[caption id="attachment_402551" align="aligncenter" width="300" caption="Finish - Boarding sepeda sudah - menuju balek....wallle"]