Perjalanan dari Sukabumi menuju Bogor dengan kol ini cukup memakan waktu yang lama. Dikarenakan kol yang terbiasa menunggu penumpang dahulu untuk memenuhi mobilnya. Saya berniat berhenti di Tajur, Bogor untuk kembali melanjutkan perjalanan ke Jasmine Glamping & Villa di Puncak. Sekitar 3 jam perjalanan telah saya lalui, saya pun berhenti di Tajur, saya lanjut memesan ojek online untuk menuju lokasi. Sekitar 1 jam kurang saya tempuh, melewati jalanan yang macet hingga tanjakan ekstrim bebatuan. Dan akhirnya pun saya sampai di lokasi tujuan.Â
Begitu sampai, saya langsung bersiap merias wajah dan berganti pakaian menggunakan dress. Saya tidak sempat mengikuti briefing catwalk pada saat itu dan hanya mengandalkan kemampuan dan pengetahuan saya. Setelah selesai saya dan teman teman yang lain tampil ke atas panggung, saya segera istirahat dan merapikan barang barang bawaan saya. Selama kegiatan berlangsung, saya merasa sangat amat senang karena bisa bertemu juga dengan teman teman saya di Bogor.Â
Acara ini terbilang sangat memuaskan, terlebih didukung juga oleh lokasinya yang sangat mendukung. Jasmine Glamping & Villa sangat cocok dijadikan tempat untuk berkumpul keluarga maupun kegiatan yang diselenggarakan instansi besar. Jasmine Glamping & Villa menawarkan kombinasi yang sempurna antara kemewahan, keindahan alam, dan keramahan lokal. Hal itu menjadikannya sebagai destinasi ideal bagi mereka yang sedang mencari tempat menginap istimewa di Puncak, Bogor.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H