Mohon tunggu...
Hasna Arunika
Hasna Arunika Mohon Tunggu... Lainnya - content writer

Mencoba untuk memulai suatu hal baru di tahun ini

Selanjutnya

Tutup

Bahasa Pilihan

Selain Bahasa Inggris, 5 Bahasa Asing Ini Bisa Dipertimbangkan untuk Dipelajari

5 Desember 2023   23:12 Diperbarui: 6 Desember 2023   01:15 202
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
potret bekerja dengan rekan kerja dari berbagai negara (pexels.com/Fox)

Tidak hanya soal teknologi, budaya Jepang pun sangat kental. Tidak heran jika kita bisa menemukan makanan khas Jepang di seluruh penjuru dunia, seperti sushi dan ramen. 

Jangan lupakan industri anime yang juga menyedot perhatian banyak kalangan, dari mulai anak-anak hingga orang dewasa. Jika kamu bisa berbahasa Jepang, kamu bisa menikmati semua informasi menarik tersebut tanpa perlu terjemahan.

Setidaknya ada 422 juta orang menguasai bahasa Arab di seluruh dunia. Tidak heran jika bahasa Arab menjadi bahasa keenam paling banyak penuturnya di dunia. Bahasa Arab pun menjadi salah satu bahasa resmi di PBB karena merupakan bahasa resmi di 25 negara. Bayangkan berapa banyak informasi yang akan terbuka jika kamu menguasai bahasa Arab.

Dengan fakta-fakta di atas, bisa dipastikan jika bahasa Arab akan menguntungkanmu di dunia bisnis dan juga karir. Kemampuan ini pun akan membuat kamu menonjol karena tidak banyak orang Barat yang dapat berbahasa Arab. Kamu bisa loh menjadi jembatan antara orang Barat dan negara-negara Arab. Sangat menarik bukan?

  • Bahasa Prancis

Bahasa Prancis menjadi bahasa resmi untuk 32 negara di dunia. Tidak heran jika penutur bahasa Prancis mencapai 300 juta orang. Hal itu membuat bahasa Prancis menjadi bahasa kelima terbanyak penutur di dunia. 

Dengan mempelajari bahasa Prancis, tentu akan lebih mudah bagi kamu untuk menambah wawasan, bekerja, hingga traveling ke negara-negara yang berbahasa Prancis.

Fakta lainnya yang harus kamu tahu, bahasa Prancis juga sudah menjadi bahasa resmi di sejumlah organisasi internasional, seperti PBB dan UNESCO. Tidak heran jika bahasa Prancis menjadi salah satu persyaratan untuk masuk organisasi internasional. Buat kamu yang tertarik untuk membangun relasi secara global, tentu ini menjadi angin segar untuk melancarkan tujuanmu tersebut.

Dari list 5 bahasa asing di atas, apakah kamu sudah menemukan bahasa asing yang ingin kamu pelajari selanjutnya? Tiap bahasa asing di atas memiliki kelebihannya masing-masing. Supaya lebih mudah, mungkin kamu bisa menyesuaikan penguasaan bahasa dengan tujuanmu ke depannya agar penggunaan bahasa tersebut lebih maksimal.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bahasa Selengkapnya
Lihat Bahasa Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun