Mohon tunggu...
Hasbi MustopaKamil
Hasbi MustopaKamil Mohon Tunggu... Mahasiswa - good

BE BETTER, DO ACTION, WE ARE EXCELLENT

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Mewujudkan Masyarakat Madani di Indonesia

3 November 2021   04:43 Diperbarui: 3 November 2021   04:45 4672
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Berbicara mengenai masyarakat, di mana masyarakat di Indonesia ini bermacam-macam, masyarakat tersebut bisa dikelompokan dari suku, agama, budaya, ras dan lain sebagainya. Nah, dalam perbedaan tersebut kita tidak boleh membeda-bedakan satu sama lainnya, namun kita harus saling menghargai dan menghormati sesuai dengan semboyan negara Indonesia "Bhineka Tunggal Ika" artinya berbeda-beda tapi tetap satu jua, sudah seharusnya kita menjungjung tinggi semboyan ini, agar terciptalah kehidupan masyarakat madani.

Apa itu masyarakat madani?

Masyarakat madani  adalah masyarakat modern yang memiliki ciri khas demokratis dalam hubungan dengan masyarakat yang semakin plural dan heterogen, bisa mengimbangi setiap perubahan yang ada seperti kemajuan teknologi dan ilmu pengetahuan, namun masyarakat madani ini diharapkan bisa mengorganisasi dirinya sendiri dan menumbuhkan kesadaran dalam perwujudan peradaban atau setiap perubahan yang ada. Hingga akhirnya masyarakat madani ini bisa menghadapi dan berpatisipasi pada kondisi global, kompleks, penuh dengan persaingan dan perbedaan terjadi di tengah-tengah masyarakat.

Pada intinya masyarakat madani ini harus demokratis, menjunjung tinggi etika dan moralitas, toleransi, transparan, aspiratif, berpotensi, konsisten, bermotivasi, partisipasi, integrasi dll. Sehingga ketika kita sudah memahami dan mengetahui konsep dan tujuan dari masyarakat madani, maka kita akan sadar betapa pentingnya terciptanya masyarakat madani, masyarakat yang demokratis, masyarakat yang beradab, masyarakat yang intelektual terbuka dan siap menghadapi perubahan dan perkembangan zaman.

Karakteristik dari masyarakat madani yaitu:

  • Ruang publik yang bebas, artinya masyarakat memiliki kebebasan berpendapat, berorganisasi, memilih agama, bersuku.
  • Demokrasi, dalam artian demokrasi ini memiliki tatanan sosial politik yang madani, sehingga masyarakat bisa menyampaikan pendapatnya secara aman.
  • Toleransi, adalah sikap saling menghargai dan menghormati dalam setiap perbedaan, seperti berbeda suku, agama, ras dll.
  • Plurasim, menerima secara nyata apa yang terjadi di masyarakat yang majemuk dengan berpandangan atau bernilai positif.
  • Keadilan sosial , keadilan yang terjadi pada tatanan sosial masyarakat baik pada aspek ekonomi, aspek politik, dan aspek pengetahuan

Apakah Masyarakat Indonesia sudah bisa dikatakan masyarakat madani? Jika belum, mengapa?

Jika kita lihat dan memperhatikan situasi dan kondisi masyarakat Indonesia ini, masyarakat Indonesia merupakan masyarakat yang berteknologi tinggi, bahkan anak balita sudah bisa mengenal teknologi mereka sudah dikenalkan dengan kecanggihan handphone, masyarakat yang semakin up to date namun belum bisa menyaring perubahan tersebut. 

Sehingga efek negatif yang ditimbulkan karena belum pandai menyaring perkembangan yang masuk ke Indonesia, misalnya kurangnya kerukunan, bersikap individual, tidak demokrasi, acuh tak acuh akan perubahan, toleran perbedaan kurang, sehingga dengan hal tersebut sering memunculkan konflik dan kesalahpahaman. 

Padahal masyarakat Indonesia harus pandai memilih mana yang baik dan mana yang baik buruk, sehingga konflik-konflik yang terjadi akibat hal tersebut tidak terulang.

Apabila ada yang bertanya apakah masyarakat Indonesia bisa dikatakan masyarakat madani, jawabannya belum bisa karena masih belum sesuai dengan apa yang telah dijelaskan mengenai masyarakat madani, toh masyarakat Indonesia lebih suka memilih yang instan walaupun memberikan efek samping yang buruk, berpikiran pendek tanpa memperhatikan dampak yang ditimbulkan, kurangnya demokratis, bahkan adab, tatak rama, moralitas semakin hari semakin menurun, padahal masyarakat ini menjunjung tinggi adab dan tatak rama

Kebebasan mengemukakan pendapat pun masih berkurang, banyak masyarakat yang takut mengemukakan pendapatnya karena takut akan risiko yang terjadi jika masyarakat mengkritik atau memberikan pendapatnya yang menyinggung pemerintah. Padahal jika pendapatannya membangun mengapa tidak, sehingga yang terjadi masyarakat lebih baik diam daripada berbicara, toh pendapatnya juga jarang di dengar.

Bagaimana cara mewujudkan masyarakat madani?

Dalam perwujudannya agar Indonesia dapat mewujudkan masyarakat madani adalah:

  • Menerapkan demokratisasi pendidikan, dalam perwujudannya di Indonesia dengan adanya sekolah, dan pada demokratisasi pendidikan ini mengikut sertakan seluruh stack holder sekolah (guru, murid, dsb.) dalam pembuatan dan pembentukan nilai-nilai serta sistem pendidikan di mana dalam pembuatannya harus disertai dengan demokratis.
  • Meningkatkan kebebasan mengemukakan pendapat, Negara atau pemerintah memberikan masyarakatnya untuk memberikan opini atau pendapatnya mengenai kondisi yang ada di Indonesia, baik berpendapat mengenai sistem pemerintahan, situasi kondisi yang dijalani dan sebagainya. Sehingga tidak terjadi lagi ada orang takut untuk mengemukakan pendapatnya karena dalam mewujudkan masyarakat madani salah satu garis besarnya atau pokoknya adalah adanya kebebasan berpendapat.
  • Belajar menghargai pendapat orang lain, dalam artian kita harus bisa menghormati dan menghargai pendapat orang lain, jangan sampai ketika ada pendapat yang tidak sesuai dengan kita, kita mencemooh, menentang orang yang berbeda dalam mengemukakan pendapatnya sehingga memaksa agar mereka setuju dengan pendapat kita. Tidak seperti itu, namun harus bisa menghargai apa pun yang di sampaikan kalau ada yang perlu di diskusikan, diskusikan kembali agar dapat menghasilkan keputusan yang diterima seluruhnya.
  • Menumbuhkan keberanian moral yang tinggi, hal ini penting untuk kita tanamkan dalam diri kita agar timbul kepercayaan diri pada diri kita, namun tetap dengan disertai moral, akhlak, adab dan kesopanan.

Nah, dari penjelasan di atas kita dapat mengetahui permasalahan-permasalahan mengapa Indonesia belum dikatakan sebagai masyarakat madani? Sehingga dapat kita telaah lebih lanjut untuk bisa menciptakan masyarakat madani di Indonesia, karena masyarakat madani ini dapat menjadi hal berharga untuk negara kita dalam mewujudkan masyarakat yang siap menghadapi perubahan dan bisa mengatasinya serta dibarengi dengan adab atau tatak rama yang baik, sikap gotong royong, saling menghargai perbedaan dsb. Sehingga terciptalah masyarakat madani di negara Indonesia dalam meningkatkan eksistensi bangsa Indonesia.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun