Jujur aja sih, ga nyangka bisa jadi peserta Kompasiana drive and ride bareng Mitsubishi New Mirage. Awalnya daftar juga coba-coba karena bujukkan teman, nothing to lose deh pokoknya karena ga punya pengalaman mengikuti acara seperti ini. Sempet mikir ngga kepilih karena ga ada informasi lanjutan. Ternyata pas tepat jam 10 (kayaknya ya) masuk email dari kompasiana memberitahukan kalau saya  terpilih menjadi penumpang untuk acara Kompasiana Drive and Ride. Gimana rasanya? Rasanya seneng banget kayak ke langit ke -7 (lebay xD ). Tapi pas liat jam kumpulnya jadi lemes lagi karena harus kumpul jam 7 pagi. Duh, kekejar ngga ya.. secara dari Bogor yang jauh ampun-ampunan walau ngga sejauh Bekasi sih (abaikan!).
Akhirnya dengan pertimbangan yang matang, aku eh saya memutuskan untuk naik kereta daripada APTB jurusan Grogol. Setelah ketinggalan kereta satu kali, Tanya sana-sini arah ke Bentara Budaya Jakarta (BBJ) akhirnya nyampe ditempat pukul 07.30 WIB. Udah deg-degan aja takut ditinggal, but lucky me, ternyata banyak juga peserta lain yang belum hadir, jadi ngga malu-malu banget sama kompasianer yang lain :D.
[caption id="attachment_373730" align="aligncenter" width="300" caption="Kompasianer yang siap untuk Test Drive"][/caption]
Setelah menunggu sekitar satu jam akhirnya saya dan para peserta kompasiana Drive and Ride pindah ke gedung Kompas Gramedia karena hujan dan akan diberikan penjelasan serta pengarahan dari Tim Kompasiana dan Mitsubushi New Mirage. Setelah diberikan penjelasan tentang mobil yang akan digunakan dan rute mana saja yang bisa dilewati kompasianer, selanjutnya dilakukan pemilihan kelompok. Dari 24 peserta dibagi menjadi 4 kelompok, 2 driver 2 penumpang. 2 penumpang ini terdiri dari 1 orang kompasianer dan 1 orang admin kompasiana untuk menjaga dan memastikan kompasianer tidak berbuat kecurangan selama tes drive and ride dilakukan. Loh kok mesti dijagain? Soalnya tes drive and ride kali ini menguji tingkat keiritan dalam penggunaan bahan bakar. Selain menguji tes irit-iritan ternyata ada games seru yaitu makeover dan lomba twit.
Ini nih yang bikin asyik banget, kompasianer didanai 800 ribu rupiah untuk di makeover dan dibuat lebih gaya sesuai dengan tema dari Mitsubishi New Mirage Be Youthful and Sporty. Sampai-sampai Kompasiana menyediakan fashion stylish khusus buat-buat kompasianer, keren ya ^^. Setelah kompasianer mendapatkan tim masing-masing, kami bersiap untuk menuju destinasi pertama yaitu Gandaria City untuk di makeover.
[caption id="attachment_373715" align="aligncenter" width="300" caption="Tim 4 siap di Makeover ^^"]
Sampai di tempat yang ditentukan saya malah bingung ingin membeli apa >_< . Kebiasaan berpakaian casual, cuek dan yang penting nyaman malah bikin saya bingung. Akhirnya saya memutuskan membeli flat shoes, syal dan atasan. Sedangkan rekan saya dari Tim 4 yaitu Mba Nisa membeli gelang, atasan warna putih dan sebuah bross sedangkan Mas Haris membeli sebuah T-Shirt warna putih, kemeja kotak-kotak, topi dan kacamata katanya sih terinspirasi oleh Jason Mraz. Barang-barang yang kami beli harus dipakai saat itu juga untuk ngebuktiin perubahan dari style Tim 4.
Setelah membeli barang-barang yang dibutuhkan untuk merubah style, selanjutnya saya dan teman-teman melanjutkan ketujuan berikutnya yaitu Locale restaurant untuk santap siang yang berada di Pantai Indah Kapuk. Ada sedikit cerita lucu nih, didepan kami ada mobil kru dari Kompasiana dengan pedenya tim 4 mengikuti mobil kru kompasiana. Dan ternyata kami salah jalan.. seharusnya jadi tim pertama yang datang malah jadi tim paling akhir deh.
[caption id="attachment_373718" align="aligncenter" width="300" caption="Locale Restaurant"]
[caption id="attachment_373720" align="aligncenter" width="300" caption="Salah satu makanan di Locale"]
Puas mengisi perut dengan makanan yang enak di Locale, selanjutnya kami melanjutkan perjalanan ke Taman Ayodya untuk berfoto bersama-sama dengan tim dan dengan mobil yang kami gunakan. Semua tim masing-masing berusaha maksimal untuk menunjukkan kekompakan dengan berfoto di taman atau pun di mobil New Mirage dan New Mirage Sport. Seperti kurang puas dengan berfoto di Taman Ayodya, kami dan para tim lain melanjutkan berfoto di Taman Suropati. Di Taman yang terakhir ini, semua tim memaksimalkan berfoto dengan mobil New Mirage dan New Mirage Sport.
[caption id="attachment_373722" align="aligncenter" width="300" caption="salah satu peserta yang berfoto-foto ditaman ayodya"]
[caption id="attachment_373725" align="aligncenter" width="300" caption="Selfie ^^"]
[caption id="attachment_373727" align="aligncenter" width="300" caption="Selfie with New Mirage"]
Dan akhirnya tujuan terakhir kami, yaitu Hotel Santika. Bayangin dong ya kompasianer, 96,3 km yang telah ditempuh oleh New Mirage tidak membuat kami capek soalnya New Mirage yang kami tumpangi benar-benar nyaman. Di Hotel Santika ini kemudian diumumkan pemenang dari tim yang paling irit bahan bakar, tim yang paling berhasil makeovernya serta pemenang live twit. Untuk tim yang paling berhasil makeovernya dimenangkan oleh Tim 1. Tim 1 ini saking menghayati makeovernya sampai menamakan timnya dengan The Begal’s hehehe.. Oia, untuk pertama kalinya saya memenangkan live twit, kaget sekaligus senang soalnya ga pernah menang live tweet. Dan acara yang paling ditunggu-tunggu yaitu pengumuman tim yang paling irit dalam menggunakan bahan bakar yaitu tim kami tim 4 dengan hasil rata-rata penggunaan bahan bakar yaitu 15,7 km/L sedangkan tim lain sekitar 15,0 km/L. Itu semua karena kemampuan Kang Haris Maulana yang konstan mengendarai New Mirage.
[caption id="attachment_373731" align="aligncenter" width="300" caption="The Begal's menjadi juara makeover"]