Mohon tunggu...
Haryo DhafaPutra
Haryo DhafaPutra Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Mahasiswa

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

KKN Tematik UPI 2022: Kegiatan Olahraga Lokomotor bersama Siswa SDN Ciburial 1

8 Agustus 2022   21:21 Diperbarui: 9 Agustus 2022   08:18 260
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Universitas Pendidikan Indonesia menyelenggarakan kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tematik tahun 2022 dengan tema “Pemberdayaan Masyarakat Berbasis SDG’s Desa dan Rekognisi MBKM – Purpesnas Kemendikbudristek”. Kegiatan ini dimulai dari tanggal 11 juli 2022. Kelompok 101 wilayah Cimenyan dibawah bimbingan Dosen Pembimbing Lapangan Abi Sofyan Febrianto, S.E., M.M. melaksanakan kegiatan KKN di Desa Mekarsaluyu, Kecamatan Cimenyan, Kabupaten Bandung dengan membawa tema “Desa Sehat dan Sejahtera”.

            Pada Senin (25/07/22), kelompok KKN 101 melaksanakan kegiatan olahraga bersama siswa kelas 5 SDN Ciburial 1 dengan materi gerak lokomotor. Gerak lokomotor adalah gerakan berpindah tempat seperti berlari, melompat dan lain lain. Kegiatan gerak lokomotor bersama anak kelas 5 SDN Ciburial 1 dikemas dalam bentuk permainan.

            Olahraga dilakukan pada jam 10 pagi di lapangan voli dekat dengan SD. Anak-anak diajak untuk berdoa dan pemanasan terlebih dahulu. Selanjutnya, anak-anak diajak untuk jogging mengelilingi lapangan dan juga melakukan gerakan shuttle run untuk memanaskan tubuh agar siap beraktivitas.

            Gerak lokomotor dikemas dalam permainan “loncat kebalikan”. Anak-anak diminta untuk berbaris berregu dengan anggota sekitar 5 orang anak. Anak-anak diminta untuk memegang pundak teman yang didepannya lalu mengikuti instruksi yang diberikan oleh kaka mahasiswa. Jika kaka mahasiswa teriak “kanan” maka anak-anak akan loncat kearah sebaliknya yaitu kiri dari anak-anak. Jika kaka mahasiswa berteriak “kanan-kanan-kiri” artinya anak-anak akan loncat ke arah kiri lalu ke kiri lalu loncat ke kanan.

            Anak-anak sangat antusias mengikuti kegiatan olahraga bersama kaka mahasiswa. Sistem permainan pun dibuat kompetisi dan menyisakan 2 tim dari anak-anak sebagai pemenang dari permainan “loncat kebalikan” tersebut.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun