Indonesia Open 2024 merupakan salah satu turnamen BWF World Tour super 1000. Turnamen tersebut berlangsung di Istora Senayan, Jakarta, mulai Selasa, 4 Juni hingga Minggu, 9 Juni 2024.Â
Terdapat 19 wakil Indonesia yang akan berlaga pada turnamen bergengsi dunia tersebut. Namun, sangat di sayangkan, 4 wakilnya harus melewati pertandingan awal yang cukup berat.Â
Siapa sajakah mereka? Berikut ulasannya!
1. Leo Rolly Carnando/Daniel MarthinÂ
Pertama adalah pasangan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin. Pada babak pertama, mereka langsung berhadapan dengan rekan senegaranya, yaitu Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto yang merupakan unggulan ke-7 dari turnamen tersebut.Â
Dikutip dari laman bwf, meski kalah dari segi peringkat, namun ternyata Leo/Daniel unggul head to head atas Fajar/Rian, yaitu 4-1. Bahkan, pada pertandingan terakhir mereka, yang tersaji di Indonesia Masters 2024 kemarin, Leo/Daniel sukses membungkam seniornya tersebut setelah melewati pertandingan rubber game yang cukup ketat.
2. Muhammad Shohibul Fikri/Bagas MaulanaÂ
Ganda putra Indonesia lainnya yang akan berhadapan dengan pemain unggulan adalah Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana. Mereka akan menantang unggulan ke-8 dari China, Liu Yuchen/Ou Xian Yi.Â
Rekor pertemuan mereka adalah 1-2 untuk keunggulan pasangan China. Pada pertemuan terakhir yang terjadi di China Masters 2023, Fikri/Bagas harus menyerah dengan straight game atas Liu/Ou.
3. Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi
Selanjutnya dari sektor ganda putri. Mereka adalah pasangan, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi, yang akan menantang unggulan ke-3 dari China, yaitu Liu Sheng Shu/Tan Ning.
Pertandingan ini menjadi pertemuan ke-2 bagi mereka. Pada pertandingan sebelumnya di turnamen Spain Masters 2023, Ana/Tiwi harus mengakui keunggulan pasangan China tersebut, setelah melewati pertandingan rubber game.
4. Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu KusumawatiÂ
Terakhir adalah pasangan Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati, dari sektor ganda campuran. Pada babak pertama Indonesia Open 2024, mereka langsung berhadapan dengan pemain nomor 1 dunia, yaitu Zheng Si Wei/Huang Yaqiong.
Pertandingan ini menjadi pertemuan ke-5 bagi kedua ganda campuran tersebut. Namun, sangat disayangkan, Rehan/Lisa, belum pernah berhasil menundukkan Zheng Si Wei/Huang Yaqiong. Bahkan, pada pertemuan terakhir mereka di turnamen Malaysia Open 2024, ganda campuran Indonesia tersebut harus menyerah dengan mudah dalam straight game.
Jadi, itulah 4 wakil Indonesia yang akan berhadapan dengan para pemain unggulan di babak pertama Indonesia Open 2024. Semoga mereka mampu tampil maksimal, dan berhasil melewati babak pertama dengan kemenangan.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H