Final Badminton Asia Team Championship 2024 baru saja selesai digelarkan pada Minggu, 18 Februari 2024 di Shah Alam, Selangor Malaysia. Turnamen tersebut merupakan salah satu turnamen beregu yang diselenggarakan setiap dua tahun sekali oleh Konfederasi Asia, dibawah naungan BWF.Â
Hasil dari babak final yaitu, tim putri India suskes keluar sebagai juara untuk pertama kalinya sepanjang sejarah Badminton Asia Team Championship. Sedangkan, tim putra China berhasil menyegel gelar pertamanya di turnamen tersebut, sejak 2016. Lalu negara mana sajakah yang pernah juara Badminton Asia Team Championship? Berikut ulasannya.
1. Indonesia
Tim Indonesia berhasil meraih 4 gelar juara pada turnamen Badminton Asia Team Championship. Tiga gelar diraih oleh tim putra pada musim 2016, 2018, dan 2020. Sedangkan, satu gelar disumbangkan oleh tim putri pada 2022.Â
Tim putra Indonesia sendiri menyegel gelar tersebut, setelah menang 3-2 atas Jepang pada 2016, menang 3-1 atas China pada 2018, dan 3-1 atas Malaysia pada 2020. Sedangkan, tim putri sukses menundukkan Korea Selatan dengan skor 3-1 pada 2022.
2. Jepang
Selanjutnya adalah negara Jepang. Negara sakura tersebut, keluar sebagai juara Badminton Asia Team Championship sebanyak dua kali. Dua gelar tersebut disumbangkan oleh tim putrinya di tahun 2018 dan 2020. Tim putri Jepang sendiri, keluar sebagai juara setelah menaklukkan China dengan skor 3-0 pada 2018, dan menundukkan Korea Selatan dengan skor yang sama pada 2020. Sedangkan, untuk tim putranya sendiri, belum pernah meraih gelar pada turnamen ini.
3. Malaysia
Negara Jiran tersebut, baru satu kali meraih gelar juara pada turnamen Badminton Asia Team Championship. Gelar tersebut, diperoleh setelah tim putranya mampu menaklukkan tim putra Indonesia dipartai final dengan skor 3-2 pada 2022 lalu. Sedangkan, untuk tim putri Malaysia, belum mampu menjuarai turnamen ini.
4. China
China sukses meraih dua gelar pada turnamen Badminton Asia Team Championship. Satu gelar diraih oleh tim putrinya pada 2016 lalu, usai menang 3-2 atas Jepang. Sedangkan, satu gelar lagi baru saja diraih oleh tim putranya pada 2024, setelah menaklukkan Malaysia dengan skor 3-0.Â
5. India
Terakhir adalah negara India. Negara yang dijuluki sebagai "anak benua" tersebut, berhasil meraih 1 gelar Badminton Asia Team Championship, lewat tim putrinya. Pusarla Shindu dkk, baru saja keluar sebagai juara pada Badminton Asia Team Championship 2024, setelah menang 3-2 atas tim putri Thailand di partai final.
Jadi itulah 5 negara yang meraih gelar pada turnamen Badminton Asia Team Championship. Tim putri Indonesia gagal mempertahankan gelarnya musim lalu, setelah terhenti di babak semifinal. Sedangkan, tim putra Indonesia untuk pertama kalinya terhenti di babak perempatfinal.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H