Peeratchai Sukphun/Pakkapon Teeraratsaku berhasil memberikan kejutan pada turnamen Thailand Masters 2024. Pasalnya, mereka yang berjuang dari babak kualifikasi tersebut, berhasil lolos ke semifinal. Peeratchai/Pakkapon, lolos ke semifinal, Â setelah menaklukkan unggulan ke-6 dari Jepang, Akira Koga/Taichi Saito dengan skor 14-21, 21-17, dan 22-20. Selanjutnya, Peeratchai/Pakkapon akan menantang rekan senegaranya, Supak Jomkoh/Kittinupong Kedren di babak semifinal.
4. Ashmita Chaliha Taklukkan tunggal putri Indonesia
Tunggal putri India, Ashmita Chaliha menjadi satu-satunya pemain non unggulan dari sektor tunggal putri yang mampu lolos ke semifinal Thailand Masters 2024. Tiket tersebut, ia peroleh setelah berhasil menaklukkan tunggal putri Indonesia, Ester Nurumi Triwardoyo. Cukup sulit bagi Ashmita untuk menaklukkan Ester. Pasalnya, ia harus bermain rubber game selama 57 menit untuk menghentikan perlawanan tunggal putri Indonesia tersebut, dengan skor 21-14, 19-21, dan 21-13.
Pada babak semifinal, Ashmita akan menantang tunggal putri tuan rumah, sekaligus unggulan ke-4 pada turnamen tersebut yaitu, Supanida Katethong. Laga ini, menjadi pertemuan perdana dari kedua tunggal putri tersebut.
5. Su Li Yang sukses menaklukkan tunggal putra Hong Kong
Su Li Yang menjadi pemain non unggulan ke dua dari sektor tunggal putra yang tembus babak semifinal Thailand Masters 2024. Tunggal putra yang berada diperingkat ke- 33 BWF tersebut berhasil ke semifinal, usai mampu menaklukkan tunggal putra unggulan ke-8 Ng Ka Long Angus, dari Hong Kong. Tidak terlalu sulit bagi Su Li Yang untuk menaklukkan Ng Ka Long Angus. Pasalnya, ia hanya membutuhkan dua game, dengan skor 21-18, dan 21-13.
Pada babak semifinal, Su Li Yang kembali menantang pemain unggulan lainnya. Kali ini, ia akan menghadapi tunggal putra Singapura, Loh Kean Yew yang merupakan unggulan ke-2 pada turnamen ini. Head to head dari kedua tunggal putra tersebut yaitu, 0-1. Pada pertandingan terakhir, Su Li Yang takluk atas Loh Kean Yew, dengan skor 11-21, dan 16-21 di turnamen Indonesia Masters 2024.
6. Li Yi Jing/Luo Xu Min berhasil menyingkirkan wakil Amerika
Selanjutnya, ada Li Yi Jing/Luo Xu Min dari China yang juga lolos ke babak semifinal Thailand Masters 2024. Ganda putri yang berada diperingkat ke-25 dunia tersebut, lolos ke semifinal setelah taklukkan wakil Amerika, Francesca Corbett/Allison Lee. Tidak begitu sulit bagi ganda putri China tersebut, untuk menghentikan perlawanan Francesca/Allison. Mereka hanya butuh dua game, untuk menaklukkan wakil Amerika tersebut, dengan skor 21-13, dan 21-10.
Pada babak semifinal, Li/Luo kembali menantang pemain non unggulan lainnya yaitu, Lee Yu Lim/Shin Seung Chan dari Korea Selatan. Pertandingan di semifinal Thailand Masters 2024, akan menjadi pertemuan perdana dari mereka.
7. Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati taklukkan rekan senegaranya
Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati menjadi satu-satunya pemain non unggulan yang tembus ke semifinal dari sektor ganda campuran. Mereka berhasil ke semifinal, usai mampu menaklukkan rekan senegaranya, Dejan Ferdiansyah/Gloria Emanuelle Widjaja. Rehan/Lisa harus melewati pertandingan selama 52 menit untuk menghentikan perlawanan Dejan/Gloria, dengan skor 22-20, dan 21-17.
Selanjutnya, pada babak semifinal mereka akan menantang wakil tuan rumah, sekaligus unggulan ke-1 pada turnamen ini yaitu, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai. Laga ini menjadi pertemuan ke-3 bagi mereka. Pada pertemuan terakhir, Rehan/Lisa harus mengakui keunggulan Dechapol/Sapsiree, dan menyerah dengan skor 11-21, dan 16-21 di turnamen Malaysia Master 2022.
8. Lee Yu Lim/Shin Seung Chan pulangkan unggulan ke-3 dari China
Ganda putri Korea Selatan, Lee Yu Lim/Shin Seung Chan menjadi pemain non unggulan terakhir yang lolos ke babak semifinal Thailand Masters 2024. Mereka ke semifinal, setelah sukses menaklukkan ganda putri China, Li Wen Mei/Liu Xuan Xuan yang merupakan unggulan ke tiga pada turnamen ini, dengan skor 21-17, dan 21-16.