Mohon tunggu...
Harris Aryadin
Harris Aryadin Mohon Tunggu... Penulis - Karyawan Swasta

Penulis Freelance

Selanjutnya

Tutup

Bola

Argentina Menyusul Jerman ke Semifinal, Usai Sukses Membungkam Sang Juara Bertahan Piala Dunia U-17

24 November 2023   22:59 Diperbarui: 25 November 2023   00:06 232
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Argentina berhasil lolos ke babak semifinal Piala Dunia U-17 2023, setelah sukses menaklukkan sang juara bertahan, Brazil dengan skor 3-0.

Piala Dunia U-17 merupakan kejuaraan sepak bola resmi yang diadakan FIFA setiap dua tahun sekali. Kejuaraan ini diikuti oleh setiap negara yang mengirimkan tim nasional sepak bola di kelompok umur di bawah 17 tahun. 

Sebelum dapat mengikuti kejuaraan ini setiap negara akan mengikuti kualifikasi dari masing-masing konfederasi untuk dapat mengikuti Piala Dunia U-17.

Piala Dunia U-17 2023, untuk pertama kalinya diselenggarakan di Indonesia, mulai 10 November hingga 2 Desember 2023.

Bermain di Jakarta Internasional Stadium (JIS), Jumat, 24 November 2023, malam Waktu Indonesia Barat. Argentina sukses menaklukkan rivalnya, Brazil dengan skor 3-0.

Pertandingan sempat diundur 30 menit dari jadwal, karena lapangan di Jakarta Internasional Stadium tergenang air akibat hujan deras. Pertandingan baru digelar setelah situasi lapangan sudah kondusif.

Argentina berhasil membuka keunggulan dibabak pertama lewat Claudio Echeverri dimenit 28'.

Pemain 17 tahun tersebut, kembali mencetak dua gol tambahan untuk Argentina pada babak kedua yaitu di menit ke 58' dan 71', dan menutup pertandingan tersebut dengan skor akhir 3-0.

Hasil ini berhasil mengantarkan timnas yang dijuluki sebagai tim Tango tersebut lolos ke babak semifinal Piala Dunia U-17 2023.

Dengan hasil ini, Brazil telah mengalami kekalahan dua kali dalam satu minggu atas timnas Argentina. Dimana pada 21 November 2023 kemarin juga, timnas senior Brazil juga takluk atas Argentina dengan skor 0-1 pada kualifikasi Piala Dunia 2026. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun