Mohon tunggu...
Harris Aryadin
Harris Aryadin Mohon Tunggu... Penulis - Karyawan Swasta

Penulis Freelance

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Kualifikasi Euro 2024: Morata Hattrick, Spanyol Pesta Gol di Markas Georgia

9 September 2023   05:35 Diperbarui: 9 September 2023   06:17 211
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Hasil kualifikasi piala Euro 2024. Spanyol berhasil pesta gol di markas Georgia dengan skor 7-1. Alvaro Morata berhasil mencetak hattrick. Sedangkan pemain mudanya, Lamine Yamal, berhasil mencetak gol pada laga debutnya dengan La Roja.

Bertandang ke markas Georgia, di Arena Dinamo Boris Paichadze, Jumat (9/9). Spanyol memegang kendali permainan sejak awal laga.

Klub yang dijuluki sebagai la Roja tersebut, mampu membuka keunggulan pada menit ke 22', setelah Alvaro Morata berhasil menanduk bola dari umpan silang Marca Asensio.

Berselang Lima, Spanyol berhasil menggandakan keunggulan. Umpan tarik Fabian Ruiz di sisi kiri kotak penalti mengenai pemain Georgia, Solomon Kvirkvelia yang mengakibatkan terjadinya gol bunuh diri. La Roja unggul 2-0 di menit ke-27.

Berselang tiga menit, Fabian Ruiz berhasil menjebol gawang Georgia. Namun, sangat di sayangkan gol tersebut dianulir oleh wasit karena offside.

Pada menit ke 38'. Spanyol kembali mencetak gol melalui Da Olmo. Pemain 25 tahun tersebut, melepaskan tembakan keras yang tidak mampu ditahan oleh penjaga gawang Georgia, Mamardashvili. Spanyol unggul 3-0.

Keganasan tim tamu semakin menjadi. Morata kembali mencetak gol keduanya di menit ke 40. Striker Atletico Madrid tersebut, mampu mencetak gol, setelah berhasil menuntaskan kerja sama yang apik dengan Fabian Ruiz. Spanyol menutup babak pertama dengan keunggulan 4-0.

Menit ke 49'. Tim tuan rumah, akhir berhasil mencetak gol. Pemain Georgia, Giorgi Chakvetadze berhasil menjangkau bola rebound di dalam kotak penalti dan berhasil melepaskan bola rendah ke sisi kanan gawang. Skor berubah menjadi 1 - 4.

Namun, La Roja kembali unggul jauh di menit ke 66'. Alvaro Morata berhasil mencetak hat-trick di laga ini, setelah berhasil menyelesaikan umpan matang dari Mikel Merino.

Pesta gol Spanyol masih berlanjut. Kali ini, Nico Williams berhasil mencatatkan namanya di papan skor, setelah berhasil menjebol gawang Georgia melalui tembakan rendah dari dalam kotak penalti. Spanyol unggul 6 - 1.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun