Pasangan yang berada diperingkat 16 dunia tersebut, berhasil melaju ke babak kedua, setelah sukses menaklukkan ganda campuran Taipei lainnya, Chang Ko-Chi dan Lee Chih Chen melalui rubber game dengan skor 21-19, 16-21 dan 21-19.
Pada babak kedua, Rinov / Phita akan menantang ganda campuran unggulan ke 4 dari Thailand, Dechapol Puavaranukroh dan Sapsiree Terattanachai. Kedua ganda campuran tersebut, sebelumnya sudah pernah bertemu sebanyak 5 kali, dimana semuanya berhasil dimenangkan oleh ganda campuran Thailand.
Pada pertemuan terakhir, Rinov / Phita harus mengakui keunggulan ganda campuran Thailand tersebut dan menyerah hanya dalam dua game langsung, dengan skor 13-21 dan 19-21 pada babak ketiga Kejuaraan Bulutangkis Dunia 2023.
3. Praveen Jordan dan Melati Daeva Oktavianti
Ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan dan Melati Daeva Oktavianti juga berhasil lolos ke babak kedua China Open 2023.
Ganda campuran asal klub PB Djarum tersebut, berhasil lolos ke babak kedua, setelah sukses menaklukkan unggulan ke 7 dari China, Jiang Zhen Bang dan Wei Ya Xin melalui rubber game, dengan skor 21-16, 12-21 dan 21-16.
Pada babak selanjutnya, Praveen / Melati, akan menghadapi ganda campuran dari Malaysia, Tan Kiang Meng dan Lai Pei Jing. Sebelumnya, kedua ganda campuran tersebut, sudah pernah bertemu sebanyak 2 kali, dimana semuanya berhasil dimenangkan oleh pasangan ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan dan Melati Daeva Oktavianti.
Pada pertandingan terakhir, Praveen / Melati, sukses menaklukkan ganda campuran Malaysia tersebut, setelah bermain rubber game dengan skor, 21-19, 18-21 dan 21-10, pada babak pertama All England Open 2020.
4. Shesar Hiren Rhustavito
Shesar Hiren Rhustavito, sukses melaju ke babak kedua China Open 2023. Setelah mampu menaklukkan tunggal putra India, Priyanshu Rajawat dengan skor 21-13 dan 26-24.
Pada babak kedua, Vito akan menghadapi tunggal putra Malaysia, Ng Tze Yong. Kedua tunggal putra tersebut, baru bertemu sebanyak 1 kali, dan berhasil dimenangkan oleh tunggal putra Malaysia, pada babak pertama All England Open 2023. Vito harus takluk dalam dua game langsung, dengan skor 9-21 dan 12-21.
5. Jonathan Cristie