Mohon tunggu...
Harfi Admiral
Harfi Admiral Mohon Tunggu... Mahasiswa - Penulis

Sepertinya, menulis sudah menjadi kewajiban

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

5 Tips Menulis agar Terhindar Dari Writer's Block Ala Penulis Terkenal

23 April 2022   01:00 Diperbarui: 23 April 2022   01:05 481
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Banyak orang yang bercita-cita untuk bisa menerbitkan buku yang mereka tulis sendiri. Tentu saja hal ini adalah impian besar semua orang ketika melihat buku yang ditulis dengan susah payah tersusun rapi di atas rak-rak toko buku. Masalahnya, banyak juga orang yang tidak tahu bagaimana caranya untuk memulai menulis dengan benar. Hal ini yang menyebabkan sering terjadinya writer's block, sebuah fenomena ketika ide yang sudah disiapkan begitu matangnya, hilang tanpa jejak. 

Tidak hanya para penulis pemula, bahkan para penulis terkenal seperti J.K Rowling, si penulis Harry Potter, juga pernah mengalami writer's block ketika menulis. Jika writer's block sudah menyerang para penulis, pastinya pekerjaan penulisan kita akan menjadi terganggu. Oleh karena itu, ini adalah 5 tips menulis agar terhindar dari writer's block menurut para penulis terkenal :

1. Riset Dengan Matang

Riset (Unsplash.com)
Riset (Unsplash.com)

Riset adalah suatu kunci yang sangat penting dalam sebuah penulisan. Dengan adanya riset, para penulis seakan sudah menyiapkan amunisinya untuk terus bertempur di atas lembaran tulisan tanpa henti. Penulis novel bestseller Laskar Pelangi, Andrea Hirata, dalam sebuah wawancara mengatakan kalau pembagian waktu menulis itu harus dibagi menjadi 90% riset dan 10% menulis. Hal ini yang menurutnya mampu membuat para penulis terhindar dari yang namanya writer's block, karena ketika sudah melakukan riset, para penulis akan tahu arah penulisan tanpa harus menerka-nerka kembali.

2. Selalu Membaca

Membaca (Unsplash.com)
Membaca (Unsplash.com)

Tips menulis yang penting selanjutnya adalah membaca. Banyak sekali para penulis yang sering kehabisan kata-kata ketika sedang menulis. Ini juga merupakan serangan writer's block. Asma Nadia mengatakan, hal ini biasanya terjadi karena para penulis jarang membaca. Menulis tanpa membaca itu ibarat makan tanpa minum. Ada yang kurang. Kebiasaan membaca akan mampu meningkatkan pengetahuan para penulis akan kata-kata baru.

3. Endapkan

Endapkan Tulisan (Unsplash.com)
Endapkan Tulisan (Unsplash.com)

Benar sekali, endapkan! Endapkan tidak hanya berlaku untuk makanan saja, tetapi juga dalam kegiatan menulis. Jika suatu waktu muncul writer's block, para penulis perlu melakukan satu kegiatan yang cukup simpel, yaitu pergi dari depan meja komputer. Hal inilah yang dinamakan endapkan. 

Menurut Fiersa Besari, penyanyi sekaligus penulis novel, proses pengendapan naskah sangat membantu untuk menyegarkan pikiran serta mencari ide-ide baru yang bisa saja kita gunakan untuk melanjutkan tulisan kita yang pernah buntu. 

Proses ini biasanya berlangsung tergantung dengan para penulis itu sendiri. Ada yang 60 menit, 2 jam, 4 hari, bahkan 1 tahun lamanya. Tetapi ingat! Mengendapkan tulisan bukan berarti meninggalkannya.

4. Cari Tempat Menulis Yang Nyaman Dan Tenang

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun