pagi-pagi di jalanan,
orang-orang menghirup mimpi semalam
dengan tergesa-gesa
-- adakah yang tertinggal di saku celana?
siang-siang di jalanan,
perut-perut keroncongan
-- sedang kantong bolong
sedang pohon-pohon tak cukup teduh
sedang mimpi-mimpi menjadi belukar
yang melilit diri
petang-petang di jalanan,
orang-orang mengadu
rindu peraduan
mengaku ingin pelukan takdir baik
yang mengikut
hingga petang-petang
kembali datang
remang-remang di jalanan,
orang-orang gigil
dalam realita
-- kisah sehari-hari
yang tak meneduhkan hari-hari tua
Toboali, 27 April 2022
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI