Mohon tunggu...
Hapsari Widya Hemasita
Hapsari Widya Hemasita Mohon Tunggu... Mahasiswa - Hapsari Widya Hemasita

Hapsari Widya Hemasita

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Mahasiswa KKN Undip : Tingkatkan Produktivitas UMKM Penjahit dengan Menerapkan Manajemen 5S

8 Agustus 2021   11:10 Diperbarui: 9 Agustus 2021   23:58 146
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Semarang (7/8/21) - Berkaitan dengan kondisi pandemi saat ini, Kegiatan Kuliah Kerja Nyata Tim II Periode 2020/2021 dilakukan di wilayah rumah masing-masing selama 45 hari. Hal ini disebut juga dengan istilah KKN Pulang Kampung.

UMKM Penjahit merupakan salah satu UMKM terbanyak di Kelurahan Petompon. Berdasarkan observasi yang telah dilakukan, terdapat beberapa hal yang perlu diperhatikan yakni area kerja yang berantakan, lantai yang kotor, lembaran kain yang terletak di rak tidak disusun sehingga masih perlu memilah kembali.

Tempat kerja yang berantakan tersebut menyebabkan kinerja pekerja menjadi lambat, waktu tidak efisien, hingga mempengaruhi kualitas produk yang dihasilkan sehingga produktivitas penjahit menjadi rendah. Maka dari itu diperlukan penataan sesuai dengan prosedur teori 5S. 5S adalah suatu metode untuk menata tempat kerja dengan tujuan untuk mendukung produktivitas dalam bekerja.

Untuk meningkatkan produktivitas UMKM penjahit, tentunya diperlukan edukasi pada pekerja yang bekerja di UMKM penjahit tersebut. Oleh karena itu Hapsari Widya Hemasita (21) selaku mahasiswi KKN Tim II Universitas Diponegoro tahun 2020/2021 membagikan materi edukasi berupa leaflet dan video mengenai Penerapan Manajemen 5S di UMKM Penjahit untuk Meningkatkan Produktivitas. 

Leaflet dan video dibagikan melalui media Whatsapp dan platform Youtube. Isi video tersebut membahas tentang apa itu 5S, manfaat yang didapat, serta tutorial penerapan 5S yang dipraktekkan langsung oleh pekerja di salah satu UMKM Penjahit yang terdapat di Kelurahan Petompon.

Hapsari berharap, dengan adanya video tersebut dapat memberikan pengetahuan kepada pekerja UMKM Penjahit tentang pentingnya penataan dan pengelolaan tempat kerja agar tercapai suasana kerja yang aman, nyaman. Selain itu dengan penerapan 5S dalam lingkungan kerja dapat meningkatkan kualitas, produktivitas, dan efisiensi kerja.


Video Edukasi Penerapan Manajemen 5S di UMKM Penjahit untuk Meningkatkan Produktivitas

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun