Survey ke industri Keramik Plered (sumber : pribadi)
Bukan kami kalau hanya serius saja, ada juga agenda piknik yang disemaptkan di sela - sela sibuk syuting.... maksudnya sibuk survey... he.... Kali ini kita mencoba wisata kuliner, karena banyak kuliner Purwakarta yang perlu dicoba antara lain sate maranggi, ayam ciganea, ayam bakakan, Â dll (promosi dikit). Lumayan juga bisa merasakan survey yang sangat menyenangkan.
Kawasan Kuliner Sate Maranggi (sumber:pribadi)
Tak berhenti disitu saja, setelah survey ternyata masih diberi tugas yaitu membuat jurnal individu dan presentasi kelompok yang diwakili masing – masing aspek. Selain itu juga dilakukan ujian untuk penetuan kelulusan peserta diklat. Kami melakukan semua tugas dan ujian dengan penuh semangat dan kekompakan. Setelah itu dilakukan pengumuman juara dan dilakukan penutupan diklat oleh perwakilan Pusbindiklatren Bappenas dan Pimpinan PWK ITB.Â
Presentasi Kelompok (sumber : pribadi)
Diklat memang telah berakhir namun pengalamannya tidak bisa terlupakan. Mudah - mudahan ilmunya dapat diterapkan di tempat kerja masing - masing...
 Jadi diklat selama hampir 2 bulan itu tak selamanya membosankan tapi ternyata sangat mengasyikan (jalan – jalanya)… he…..
Foto bersama Wakil Dekan dan Ketua Prodi di SAPPK ITB (sumber : pribadi)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H
Lihat Humaniora Selengkapnya