Mohon tunggu...
Hanung Prabowo
Hanung Prabowo Mohon Tunggu... Administrasi - Mencoba menjadi penulis

Planner. Father. Public Administration

Selanjutnya

Tutup

Travel Story Pilihan

Wisata Keluarga Asyik di Cimory Semarang

10 Agustus 2016   07:12 Diperbarui: 4 April 2017   17:30 345
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Peternakan Sapi Perah Mini di Cimory

Minggu pagi saat itu, istri saja ingin sekali mengajak jalan – jalan bersama.  Belum terpikir akan kemana kita jalan – jalan. Kemudian istri teringat ada wisata yang akan kita kunjungi tapi belum sempat yaitu…… Cimory on the valley di Bawen Semarang…. Langsung deh saya mengandalkan google maps untuk mengetahui lokasi dan jarak tempuh ke tempat wisata tersebut. Ternyata jam buka mulai pukul 8 pagi dan hanya sekitar 1 jam jika ditempuh dari Boyolali dan letaknya di tepi jalan, akses yang cukup mudah bagi pemula. Kami pun langsung mengajak buah hati kami yang masih berusia 5 bulan dan dua adik kami……

Selesai mandi dan makan, kami pun langsung berangkat pada pukul 8. Setelah melewati ring road Salatiga dan jalan Solo – Semarang kami pun sampai sekitar pukul 9. Tempat parkirnya sangat luas. Namun bila anda pernah mengunjungi Cimory di Puncak Bogor maka akan terasa berbeda karena udara disini cukup panas pada hari itu. Namun kami tak merasa malas dan kami pun langsung bergegas masuk ke farm atau peternakannya dengan membayar 10.000 per orang.

Di dalam farm kami melihat berbagai macam tempat edukasi yang menarik, mulai yang pertama kami mengunjungi peternakan sapi perah, namun sayang sabtu – minggu ternyata libur untuk memerah sapi sehingga kami hanya melihat sapi yang sedang makan – makan saja. 

Peternakan Sapi Perah Mini di Cimory
Peternakan Sapi Perah Mini di Cimory
Kemudian kami berlanjut ke zona mini kebun binatang, disana terdapat berbagai macam spesies antara lain kelinci, burung jalak putih. ayam mutiara, rusa, dll... 

Kebun binatang mini di Cimory
Kebun binatang mini di Cimory
Kelinci di Cimory
Kelinci di Cimory
Kemudian di sebelah zona kebun binatang terdapat zona tamanan dan kami pun menuju ke zona tanaman…..

zona tanaman cimory
zona tanaman cimory
Jaga kebersihan.... Disana sangat bersih lingkungannya dan terdapat peringatan yang unik untuk tidak membuat sampah dengan sembarangan karena telah disediakan banyak tempat sampah.

Setelah itu, menukarkan kupon dengan susu kedelai…. Satu kupon satu susu kedelai....

Setelah selesai jalan – jalan, kami pun merasa lapar. Disana kami tak sabar ingin merasakan sensasi susu segar di restoran cimory. Kami mulai memesan dengan pesanan berupa es susu coklat jelly, es krim tiga rasa, dan cemilan berupa jamur goreng serta lumpia. Susunya terasa enak dan berasa susu banget…. He… Ya kan memang di restoran susu sapi cimory…..

restoran cimory
restoran cimory
Setelah kurang lebih setengah jam menikmati susu segar, kami pun membeli oleh – oleh berupa coklat produksi cimory yaitu chocomory. Jangan lupa beli susu segarnya juga yang tersedia dari beerbagi kemasan. Disana juga ada berbagai macam souvenir menarik lho..... Tak lupa kami membelikan topi bentuk sapi untuk buah hati kami...

Coklat chocomory
Coklat chocomory
Susu dan Es krim cimory
Susu dan Es krim cimory
Sumber : Dokumentasi pribadi

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun