kanvas hidup tetap bergulir
bahkan ketika sunyi bergelut kelam
rintik telah usai
sisa senyap menyelimuti dingin
bukan harus meniadakan
jika temaram menyelimuti warna
kau tetap ada
bahkan sejak dari tiada
kau tahu
bintang tak akan tersapu mendung
dia tetap dalam sinonim
meski tak terlihat
Bumi Lawya Ika Tantra Adiraja, Februari 2024
Ning Hanny
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H
Beri Komentar
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!