Merdeka Belajar Kampus Merdeka merupakan salah satu program unggulan hasil dari kebijakan yang dikeluarkan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi Republik Indonesia (Kemendikbudristek RI) Bapak Nadiem Makarim. Kebijakan ini ditujukan kepada seluruh mahasiswa Indonesia agar memiliki peluang untuk mengembangkan potensi serta mengasah kemampuan yang dimiliki sesuai minat dan bakat melalui pengalaman langsung di dunia kerja sebagai langkah mempersiapkan karir di masa depan.Â
Program dari Kampus Merdeka ini menawarkan banyak jenis kegiatan yang bisa di ikuti oleh mahasiswa seperti Magang, Studi Independen, Kampus Mengajar, dan masih banyak lainnya. Banyak manfaat yang akan di dapatkan dari mengikuti program ini salah satunya yaitu mendapatkan konversi kredit dengan batas maksimal 20 sks, karena pemerintah secara penuh mendanai program-program ini. Salah satu contoh program yang diselenggarakan adalah Kampus Merdeka x Studi Independen RevoU.
RevoU Tech Academy merupakan Online Educational Platform terbesar di Indonesia yang telah berdiri sejak tahun 2019 dan bergerak dalam peningkatan skill dan pengembangan karir pada bidang industri teknologi. RevoU sendiri memiliki misi yaitu "to Make Every Company A Great Place to Work at". PT. Revolusi Cita Edukasi ini berfokus pada pemenuhan kebutuhan akan sumber daya manusia yang memiliki hard and soft skill di bidang teknologi sebagai akibat dari adanya perkembangan yang pesat dalam sektor bisnis dan juga industri teknologi.Â
Melalui misi tersebut RevoU membantu perusahaan yang kesulitan menemukan sumber daya manusia yang tepat dan membantu individu untuk dapat mengembangkan skill yang dibutuhkan. Melalui program Kampus Merdeka, RevoU juga memberikan kesempatan kepada siswa yang ingin belajar dan menjelajahi dunia industri teknologi dengan memfasilitasi kelas online selama 5 bulan.
Saat ini KM x RevoU memasuki batch 4, dimana RevoU Tech Academy memperkenalkan beberapa vertikal yang akan dipelajari oleh siswa seperti Product Management, Digital Marketing, Data Analytics, dan juga Software Engineering. Empat modul yang ini berperan penting sebagai kunci dari keberhasilan sebuah perusahaan berbasis teknologi sehingga penting untuk dipelajari jika ingin menjadi generalist ataupun untuk mengembangkan potensi diri. Sebuah perusahaan tidak akan berjalan tanpa adanya penjualan, dan penjualan sendiri tidak akan meningkat tanpa dorongan dari  pemasaran (digital marketing).Â
Perusahaan-perusahaan berbasis teknologi pastinya memerlukan perangkat lunak (software) yang mumpuni untuk membantu proses pengembangan produk dan setiap produk yang dikembangkan ada berdasarkan keputusan berbasis data dengan bantuan dari tim data analis.
Sebagai salah satu peserta yang mengikuti program ini, saya mendapatkan banyak sekali pengalaman menarik dan pembelajaran yang bermanfaat. Selama program berjalan, saya telah belajar dan mendapat bimbingan langsung dari kakak-kakak instruktur yang berpengalaman di industri secara langsung, merasakan pengalaman kerjasama bersama tim melalui Labs berupa Capstone Project.Â
Saya juga membangun portofolio di masing-masing vertikal nya, seperti merumuskan product development dan PRD, membuat content and campaign plan, pembuatan sales dashboard, analisi data menggunakan SQL dan Excel, serta di akhir vertikal adalah software engineering. Capstone project dikerjakan bersama tim dengan jumlah 13 orang, dimana kami memposisikan diri sebagai tim yang ditunjuk untuk dapat meningkatkan kinerja perusahaan dengan mengerjakan tugas dan fungsinya di masing-masing posisi setiap vertical pada real company seperti Lazada dan Viu.
Selain belajar mengenai tech industries, siswa juga diberikan pemahaman dan dipersiapkan untuk memasuki dunia profesional melalui workshop pembuatan CV dan profile LinkedIn. Dengan banyaknya hal yang saya dapatkan dan pelajari dari mengikuti kegiatan ini, bisa membangun peserta menjadi SDM yang lebih matang dan siap dengan segala skill yang dimiliki sesuai dengan kebutuhan di Industri.
Selama mengikuti kegiatan pembelajaran di RevoU ini saya pikir ini merupakan pilihan yang tepat karena selain bisa menambah pengalaman saya belajar diluar lingkup saya, ini juga dapat menambah value saya sebagai SDM di tengah-tengah transformasi digital.Â
RevoU memberikan ruang untuk peserta bisa merasakan kelas yang nyaman, encouraging, dan menyenangkan. Saya merasa bersyukur diberikan kesempatan belajar langsung dengan instruktur yang kompeten, section manager dan mentor-mentor yang seru juga membantu dan mengarahkan, serta teman-teman satu tim saya yang solid, supportif, bekerjasama dengan baik, meskipun dari berbagai latar belakang pendidikan berbeda tetap bisa bersatu di RevoU ini.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H