Mohon tunggu...
Hanifah Callysta
Hanifah Callysta Mohon Tunggu... Lainnya - Pelajar

Namaku Hanifah Callysta. Aku biasa dipanggil Hani. Umur ku 14 tahun

Selanjutnya

Tutup

Foodie

Si Manis yang Menyegarkan

2 Oktober 2023   20:06 Diperbarui: 2 Oktober 2023   20:10 103
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Si Manis yang Menyegarkan

Assalamualaikum foodies. Pada kesempatan ini aku bakalan memberitahu ke kalian cara membuat sebuah homade. 

A. Nama Kegiatan

    Nama kegiatan ini adalah membuat "Sup Buah Homade." Percobaan "Sup Buah Homade" ini merupakan percobaan pada mata pelajaran Bahasa Indonesia percobaan tersebut juga berdasarkan pada Kurikulum 2013.

B. Waktu kegiatan

    Waktu kegiatan membuat "Sup Buah Home" made ini pada hari Sabtu. Tepatnya pada tanggal 12 Agustus Tahun 2023. Dimulai dari pukul 13.30 WIB sampai pukul15.30 WIB. 

C. Tempat Kegiatan

    Tempat kegiatan untuk membuat "Sup Buah Homemade ini saya buat sendiri di rumah. 

D. Peserta Kegiatan

   Serta kegiatan membuat "Sup Buah Homade" ini adalah saya dan adik saya sendiri. Juga ditemani oleh orang tua saya. 

E. Tujuan Kegiatan

   Adapun tujuan membuat sup buah homede ini diantaranya: 1. Untuk memberikan informasi kepada pembaca tentang hasil percobaan yang telah dibuat. 

2. Untuk memberikan informasi kepada pembaca tentang hasil percobaan sesuai dengan mata pelajaran Bahasa Indonesia.

3. Untuk memberikan informasi kepada pembaca tentang hasil percobaan sesuai dengan Kurikulum 2013.

F. Metode Kegiatan

   Metode kegiatan untuk membuat sup buah home made ini terbagi dua yaitu:

1. Metode diskusi 

Dalam kegiatan ini saya dan adik saya membagi tugas.

 2. Metode Percobaan

Sebelum melakukan percobaan Saya dan adik saya mendiskusikan tentang pembelihan bahan. Bahan dibeli oleh adik saya. Setelah semua bahan ada percobaan dilakukan. Percobaan dilaksanakan pada hari yang telah ditetapkan. Terakhir saya dengan adik saya membuat teks laporan hasil percobaan tentang membuat sup buah homade ini. 

Setelah semuanya selesai Saya dan adik saya mendiskusikan tentang jumlah bahan dan harga bahan-bahan tersebut. Yang akan saya bahas sebagai berikut:

A. Barang yang Diperlukan

   Barang-barang yang diperlukan untuk membuat sebuah homede ini diantaranya:

1.1Buah pepaya = Rp7.000 2.1/4 semangka = Rp7.000 3.1 Biji buah naga= Rp5.000 4. 1 1/2 Sachet susu kental manis = Rp2.000       

5. Susu full cream = Rp7. 000

    Total =Rp.28.000

Teman-teman juga boleh menambahkan buah-buahan yang lain seperti alpukat atau melon. 

Sebenarnya dengan Susu full Cream saja sudah cukup tapi, saya ingin menambahkan rasa manis dari susu kental manis. Tetapi jangan terlalu banyak ya teman-teman karena nanti bisa merusak cita rasa manis dari buah-buahan tersebut. 

B. Alat yang dibutuhkan

   Alat-alat yang diperlukan untuk membuat "Sup Buah Homade" ini diantaranya:

1.1 sendok 

2.1 mangkok 

3.1 pisau 

4.1landasan buah

C. Prosedur Membuat "Sup Buah Homade"

   Prosedur untuk membuat sup buah home made ini terdiri dari:

1. Prosedur Membersihkan Buah 

   Prosedur membersihkan buah ini diantaranya: 

a. Semua buah dicuci dengan bersih. 

b. Semua buah dikeringkan

c. Buah dikupas. 

d. Buah dipotong-potong menjadi dadu. 

2. Prosedur Membuat Campuran Susu. 

    Prosedur membuat campuran susu ini sebagai berikut:

a. Buka tutup Susu full cream

b. Tuangkan susu full cream ke dalam mangkuk yang sudah disediakan. 

c. Buka satu setengah sachet susu kental manis. 

d. aduk-aduk sampai susu kental manis dan susu full cream tercampur merata. 

3. Prosedur Pencampuran

   Prosedur pencampuran buah dengan campuran susu sebagai berikut:

a. Ambil buah yang sudah dipotong-potong tadi

b. Letakkan buah ke dalam mangkuk yang sudah berisi campuran Susu full cream dan susu kental manis. 

c. Aduk-aduk potongan buah dengan campuran susu agar manisnya lebih merata. 

d. Jika teman-teman ingin menambahkan rasa dingin pada sup buah, teman-teman dapat menambahkan batu es ke dalam sop buah ini atau juga bisa mendinginkan sup buah ini ke dalam kulkas sebelum disajikan. 

Baiklah sampai di sini saja resep sop buah kami pada hari ini. Semoga bisa bermanfaat bagi teman-teman semua...

Selamat Mencoba...

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun