Mohon tunggu...
Hanifah Utami
Hanifah Utami Mohon Tunggu... Mahasiswa - Pendidikan Bahasa Jerman FPBS UPI

Tertarik dengan dunia kepenulisan

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

iGreen Academy: Kolaborasi KKN UPI dan AIESEC Bandung Membangun Kesadaran Siswa SD terhadap Sampah

27 Agustus 2023   20:14 Diperbarui: 27 Agustus 2023   20:15 361
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
iGreen x KKN UPI Desa Cikole

Cikole, Lembang – Semangat kebersamaan dan aksi nyata dalam mendukung tujuan pembangunan berkelanjutan (SDGs) semakin terasa di tengah-tengah masyarakat. Salah satu buktinya adalah kolaborasi antara kelompok KKN UPI dan AIESEC Bandung. Melalui program inovatif bertajuk "iGreen x KKN Project Tematik SDG 12 UPI," para mahasiswa KKN UPI secara sinergis berkolaborasi dengan AIESEC Bandung untuk menghadirkan kontribusi berarti dalam pencapaian SDGs nomor 12. 

Mahasiswa membuat program kerja untuk mengurangi timbunan sampah melalui pencegahan, pengurangan, daur ulang, dan penggunaan kembali dengan mengambil fokus pada pengelolaan limbah di lingkungan masyarakat. 

Pada Senin (14/08) langkah konkret dalam mewujudkan tujuan pembangunan berkelanjutan digaungkan oleh kelompok KKN UPI Cikole. Melalui acara berjudul iGreen Academy, kelompok KKN ini menggelar sesi sosialisasi yang tak biasa terkait sampah, dan kelas 6 di SDN 6 Cibogo, Kampung Cibedug, menjadi perhatian utama. Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk memupuk kesadaran akan pentingnya pengelolaan sampah yang baik sejak usia sedini mungkin sehingga, terbentuk kebiasaan yang baik yang akan terus terjaga di masa depan. 

iGreen x KKN UPI Desa Cikole
iGreen x KKN UPI Desa Cikole
Adapun iGreen Academy dimulai dengan pelaksanaan upacara bendera yang sekaligus bertepatan dengan Hari Pramuka pada pukul 09.00 WIB. Kemudian setelahnya kegiatan sosialisasi dilaksanakan di dua kelas yang digabungkan dengan maksud mempermudah berlangsungnya kegiatan. Para siswa terlihat sangat antusias bahkan sejak awal kedatangan kelompok mahasiswa KKN UPI Cikole.

 

iGreen x KKN UPI Desa Cikole
iGreen x KKN UPI Desa Cikole
Di kelas, kegiatan dilanjutkan dengan penyampaian informasi mengenai pemilahan sampah dan edukasi sistem pengelolaan sampah 3R. Selebaran infografis berdesain menarik dipilih sebagai media penyampaian. Adapun permainan menempel gambar-gambar sampah sesuai jenisnya sebagai produk kegiatan iGreen Academy yang diharapkan kedepannya dapat menjadi bahan belajar para siswa di SDN 6 Cibogo. 

Selain itu, para siswa juga melakukan role play atau main peran di depan kelas dengan tema tentunya terkait pemilahan sampah. Hal ini dilakukan sebagai upaya evaluasi apakah informasi yang disampaikan kelompok mahasiswa KKN UPI mengenai sampah sudah dipahami dengan baik oleh para siswa. Di akhir kegiatan iGreen Academy, mahasiwa KKN UPI mengajak para siswa melakukan operasi semut di di lingkungan kelas serta sekolah SDN 6 Cibogo. Kegiatan kemudian ditutup dengan foto bersama serta pembuatan video TikTok. 

iGreen x KKN UPI Desa Cikole
iGreen x KKN UPI Desa Cikole
Dengan suksesnya dilaksanakan kegiatan iGreen Academy ini diharapkan dapat membangun kepedulian para siswa sekolah dasar sebagai generasi penerus terhadap permasalahan sampah yang sedang terjadi dewasa ini. Karena seperti yang kita ketahui, sampah tidak bisa kita musnahkan sepenuhnya, tetapi bisa kita minimalisir jumlahnya dengan perilaku serta pengelolaan yang baik. 

Selain itu, melalui kegiatan iGreen Academy juga menjadi ajang pembuktian bakti mahasiswa dalam bentuk penyaluran informasi serta himbauan untuk selalu menjaga lingkungan sehingga, semua aspek lapisan masyarakat dapat ikut terlibat dalam mewujudkan SDGs nomor 12.

iGreen x KKN UPI Desa Cikole
iGreen x KKN UPI Desa Cikole

Dokumentasi seluruh kegiatan iGreen x KKN Project Tematik SDG 12 UPI Desa Cikole dapat dilihat di laman Instagram -nya.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun