Mohon tunggu...
Hanif Permadi
Hanif Permadi Mohon Tunggu... Penulis - Hanz

Equesferrum.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Belajar dengan Cara Baru di Era Digital

29 September 2021   14:00 Diperbarui: 29 September 2021   14:03 63
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Menonton video bagi kebanyakan orang merupakan hal yang biasa, dari kebiasaan itu membuat eksistensi multimedia tersebut banyak diminati dari semua kalangan. Video yang ditonton pun bermacam-macam seperti video edukasi, video hiburan dan video-video yang lainnya, lalu akses untuk menonton video bermacam-macam, smartphone, gadget, televisi, Pc dan yang lainnya. Banyak platform juga yang menampilkan berbagai macam video untuk ditonton. 

Tujuan dari video itu dibuat adalah menyampaikan sebuah pesan yang dapat diterima  dan mudah diingat oleh setiap orang yang menontonnya. Sehingga video umumnya digunakan untuk kepentingan umum dengan berbagai isi pesan yang disampaikan. 

Apalagi sekarang sudah memasuki era digital atau istilah lainnya Society 5.0 yang dimana era ini mengedepankan teknologi digital dan salah satunya video. Video pun makin berkembang dengan adanya kebutuhan publik, contohnya video menjadi media belajar.

Video juga dijadikan media untuk belajar online bagi setiap jenjang pendidikan, dimulai dari jenjang pendidikan TK sampai Perguruan Tinggi. Sekarang pendidikan pun sering menggunakan video sebagai media dalam kegiatan belajar. Ada beberapa faktor yang membuat video sebagai media pendidikan, yaitu:

1. Efektif & Efisien

Belajar dengan menonton video belajar lebih efektif dalam menjelaskan suatu informasi dan efisien karena video belajar biasanya tidak memakan banyak waktu. Dengan waktu yang singkat didalam durasi video yang menjelaskan suatu informasi, membuat yang menonton pun mudah memahami makna dari video tersebut.

2. Belajar Dengan Santai

Karena didalam video belajar itu hanya memerlukan waktu yang singkat dan mudah dipahami, maka sebagai siswa mudah untuk menonton dimana saja, bisa sambil rebahan dirumah saja kita bisa mendapatkan ilmu.

3. Tak Perlu Takut Ketinggalan Materi

Jika saat kita menonton video belajar tapi didalam situasi yang tidak kondusif membuat sulit untuk memahami isi dari video itu. Tapi kita bisa menonton ulang saat situasi sudah kondusif. Jikalau memang masih belum mengerti, kita bisa mengulang-ngulang video itu sampai kita memahaminya.

Itulah keuntungan dari belajar online menggunakan video belajar dan masih banyak lagi yang bisa jadi keuntungan untuk penonton yang belajar online menggunakan video belajar. Sekarang banyak sekali aplikasi untuk belajar online berbayar mapun tidak berbayar, salah satunya blog EDUON.id dengan menggunakan fitur belajar Online Class, kita bisa menonton video-video pembelajaran. Masih banyak pilihan aplikasi belajar online yang lain pun dengan fitur-fitur belajar masing-masing aplikasi.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun