Faktor lain untuk menghindarkan keletihan yang berlebihan bagi anak jelang UN adalah mengajak mereka untuk rileks dan meredakan stress sebelum menghadapi ujian. Karenanya tidak ada salahnya mengusulkan kepada anak ataupun mengijinkan mereka untuk pergi menonton bersama teman-temannya sebagai salah satu alternatif cara.  Di usia ABG seperti mereka, mau tidak mau, orang tua menerima kenyataan bagi ABG pergi bersama dengan teman-teman mereka jauh lebih menyenangkan daripada pergi dengan orang tua mereka. Rasanya beda, bisa lepas dan bebas – meski tentu tetap dalam aturan yang tetap harus diindahkan.
Namun untuk jajaran Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah, perlu kiranya dipertimbangkan manajemen pelaksanaan evaluasi pendidikan yang lebih manusiawi untuk anak didik. Jangan sampai anak didik kita harus mengalami keletihan yang berlebihan. Selain hasilnya menjadi kurang optimal, khawatirnya keletihan yang berlebihan dapat berdampak buruk bagi kesehatan fisik dan psikis mereka.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H