Pada waktu hari libur atau weekend ada kegiatan yang populer di sepanjang Pantai Padang pada pagi hari.
Masyarakat kota Padang atau wisatawan banyak yang suka berolahraga berjalan kaki atau jogging di sepanjang pantai, terutama saat libur atau akhir pekan pada pagi hari.
Nampaknya ini adalah cara yang baik untuk menikmati pemandangan laut pada waktu pagi yang indah sambil menjaga kebugaran fisik.
Selain berjalan, jogging sepanjang pantai, wisatawan juga bisa menikmati para nelayan menarik jala untuk mendapatkan ikan.Â
Yang lebih menyenangkan adalah pengalaman ikut berpartisipasi rame-rame bersama nelayan menarik jala. Nelayan tidak akan keberatan apabila wisatawan juga ikut menarik jala, berpura-pura seperti nelayan.
Bahkan, kalau ingin mendapatkan ikan segar langsung dari laut, itulah saatnya, karena hasil tangkapan jala tersebut oleh nelayan langsung dijual di tempat.
Pantai Padang yang luas dan pemandangan alam yang menarik membuatnya menjadi tempat yang sempurna untuk berolahraga dan bersantai.
Bukit Siti Nurbaya.
Bagi beberapa orang penggemar sastra pasti akan paham dengan nama Siti Nurbaya. Siti Nurbaya adalah salah satu novel klasik karya Marah Rusli yang terkenal.
Novel ini diterbitkan pada tahun 1922 dan menjadi salah satu karya sastra Indonesia yang penting.