Selain dari pada itu, Kartu Suica juga dapat digunakan untuk pembelian di toko-toko dan mesin penjual otomatis yang berpartisipasi.
Kartu Suica merupakan kartu prabayar, yang berarti kita hanya perlu mengisi saldo pada kartu sebelum menggunakan layanannya.
Saldo dapat diisi ulang (top up)Â di stasiun kereta, mesin penjual otomatis Suica, dan berbagai toko konveniens (kombini) atau toko yang berpartisipasi.
Untuk menggunakan kartu Suica, kita hanya perlu mendekatkannya (men tap)Â dengan pembaca kartu pada gerbang masuk atau keluar stasiun kereta atau bus.
Pembayaran akan otomatis dipotong dari saldo yang tersedia di kartu.
Kartu Suica dapat digunakan untuk membayar perjalanan dengan berbagai jarak, dari perjalanan singkat lokal hingga perjalanan antar kota yang lebih jauh. Kemudahan lain kita juga dapat menggunakan kartu Suica untuk transfer antara berbagai jalur kereta atau moda transportasi, tanpa perlu membeli tiket baru setiap kali.
Selain daripada itu Kartu Suica juga menawarkan beberapa keuntungan tambahan, seperti diskon pada beberapa toko dan restoran yang bermitra dengan kartu Suica.
Kartu Suica dapat digunakan di beberapa daerah di Jepang, termasuk Tokyo, Yokohama, Osaka, dan beberapa kota besar lainnya. Selain itu, kartu Suica juga kompatibel dengan kartu IC lainnya yang digunakan di wilayah tertentu, seperti PASMO di Tokyo dan sekitarnya.
Kartu Suica sangat berguna bagi wisatawan yang berencana untuk menggunakan transportasi umum di Jepang secara aktif, karena memberikan kemudahan, fleksibilitas, dan kecepatan dalam pembayaran.
Fasilitas Toilet Di Jepang.