Mohon tunggu...
Handra Deddy Hasan
Handra Deddy Hasan Mohon Tunggu... Pengacara - Fiat justitia ruat caelum

Advokat dan Dosen Universitas Trisakti

Selanjutnya

Tutup

Hukum Pilihan

Masih Ada Kejahatan Ketika Menggunakan Taksi Bandara Soekarno-Hatta

28 Mei 2023   13:46 Diperbarui: 28 Mei 2023   14:02 1636
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Masih Ada Kejahatan Ketika Menggunakan Taksi Bandara Soekarno-Hatta.

oleh Handra Deddy Hasan

Bagi sebagian orang yang sering bepergian dengan pesawat udara menuju Jakarta dari berbagai tempat asal menggunakan taksi untuk melanjutkan perjalanan setiba di bandar udara (bandara) Soekarno Hatta (Soetta) Banten adalah masalah biasa. Namun bagi yang baru sekali atau tidak sering mendarat di bandara Soetta dan tidak dijemput untuk melanjutkan perjalanan, pengetahuan tentang kiat-kiat memilih taksi yang aman masih dibutuhkan.

Untuk memperoleh taksi resmi bandara Soekarno-Hatta dengan cara yang aman, ada beberapa  langkah yang perlu dilakukan.

Setelah tiba di bandara Soetta baik di  Terminal 1, 2 dan 3, pastikan berada di area yang ditunjuk untuk penumpang taksi. Ada penunjuk yang mengarahkan setiap penumpang yang mendarat di bandara Soetta ke tempat tersebut. Hindari tawaran taksi dari pihak yang tidak resmi di area kedatangan, seperti calo taksi yang tidak resmi.

Kemudian cari gerai taksi resmi yang ada di bandara. Di bandara Soetta, ada beberapa perusahaan taksi resmi yang beroperasi, seperti Blue Bird Group (termasuk Blue Bird, Silver Bird, dan Golden Bird), Express Group, dan lainnya. Pastikan untuk menggunakan taksi dari perusahaan yang terpercaya dan resmi.

Biasanya karena berbarengan beberapa penumpang pesawat membutuhkan taksi untuk melanjutkan perjalanan akan terjadi antrian, maka ambil antrian di loket taksi resmi. Di area penumpang taksi, terdapat loket-loket atau konter-konter yang melayani pemesanan taksi. Antri di loket perusahaan taksi yang dipilih dan beri tahu petugas tujuan perjalanan berikutnya.

Setelah mendapatkan tiket atau konfirmasi pemesanan, ikuti petunjuk dan tunggu di tempat yang ditentukan untuk naik taksi. Pihak taksi resmi akan mengarahkan setiap penumpang ke taksi yang telah dipesan.

Terakhir pastikan menaiki taksi yang sesuai dengan informasi yang tertera pada tiket atau konfirmasi pemesanan tadi. Biasanya, informasi mengenai nomor taksi, plat nomor, atau nomor kendaraan akan tertera pada tiket tersebut.

Kalau lebih mau aman lagi untuk berjaga-jaga dan apabila memungkinkan, beri tahu orang terdekat melalui ponsel yang dibawa mengenai detail perjalanan penggunaan taksi seperti nomor taksi dan tujuan akhir.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Hukum Selengkapnya
Lihat Hukum Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun