Dalam rangka peringatan hari lahir Nahdlatul Ulama, Majelis Wakil Cabang (MWC) NU Purwoharjo melakukan kegiatan santunan yatim piatu dan kaum duafa. kegiatan yang dilakukan pada hari Sabtu (27/2) tersebut dilaksanakan di Balai Desa Purwoharjo, kecamatan Purwoharjo, Kabupaten Banyuwangi.
kegiatan ini utamanya diprakarsai oleh Lembaga Amil Zakat Infaq dan Shodaqoh Nahdlatul Ulama atau yang lebih sering dikenal dengan nama LAZISNU pada masing-masing ranting cabang. di MWC NU Purwohajo ini mempunyai tiga ranting cabang yaitu LAZISNU Krajan, Gumukrejo, dan Curah Pecak. karena masih dalam kondisi pandemi covid 19, kegiatan ini dilakukan dengan mematuhi protokol kesehaan yang ketat. setiap undangan yang hadir memakai masker dengan layak, mencuci tangan, dan menjaga jarak aman antara satu orang dengan orang yang lain. bahkan, jika ada undangan yang datang tidak memakai masker, aparat desa Purwhoharjo siap memberikan masker secara cuma-cuma.
apalagi pada masa pandemi covid 19 yang membuat ekonomi merosot, saling bantu diantara warga di setiap lapisan masyarakat dapat mengurangi dampak kesulitan itu. sehingga dengan memperingati hari lahir NU dengan kegiatan positif semacam ini, mengingatkan kita semua untuk kembali sadar terhadap lingkungan, meningkatkan kepedulian kita terhadap sesama untuk membangaun bangsa dan negara yang lebih baik. dengan adanya kegiatan ini, kita diingatkan untuk membuat kegiatan-kegiatan lain yang pada prinsipnya sama untuk saling membantu diantara manusia. entah kegiatan kecil, sederhana, besar, ataupun megah, yang penting adalah esensi dari kegiatan tersebut untuk saling membangun di setiap lapisan masyarakat.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI