Mohon tunggu...
Hana Marita Sofianti
Hana Marita Sofianti Mohon Tunggu... Guru - Praktisi Pendidikan Anak Usia Dini, Guru , Blogger, Ghost Writer, Founder MSFQ

Praktisi Pendidikan Anak Usia Dini , Guru, Blogger, Ghost Writer, Founder MSFQ

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Pembagian Kalender Gratis dan "7 Poe Atikan Purwakarta Istimewa"

4 Maret 2020   13:17 Diperbarui: 4 Maret 2020   13:46 1778
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

2. Poe Salasa, Mapag Buana

Hal ini adalah menyangkut tentang mengenal atau menambah pengetahuan tentang sikap dan cara pandang anak usia dini terhadap perkembangan dunia,  seperti wawasan tentang kabar terbaru di belahan dunia manapun atau bisa dengan menceritakan penemuan - penemuan ilmuwan dunia.

Bercerita tentang beragam benua dan peradaban dunia yang ada hingga berkembang sampai saat ini, atau boleh juga menyampaikan pentingnya pencegahan virus Corona yang sedang ramai di beritakan di seluruh dunia, dan lain-lain.

3. Poe Rebo, Maneuh di Sunda

Artinya sebagai orang Sunda khususnya kita harus kembali kepada jati diri kita dengan menanamkan nilai-nilai luhur kesundaan kita terhadap anak usia dini agar menjadi pola pikir, pola sikap dan pola perilaku yang kuat tentang kearifan lokal.

Contohnya dengan mengenalkan tradisi tersebut baik melalui pakaian adat ataupun kebiasaan tata krama sehari-harinya, Kaulinan Sunda, bercocok tanam, karawitan, dan lain sebagainya.

4. Poe Kemis, Nyanding Mawangi

 Lebih kepada kepekaan sosial yaitu anak usia dini di harapkan mengenal dan mengembangkan potensi nilai etis dan estetis, contohnya dengan penataan ruang kelas yang bersih, kreasi seni, puisi, dan segala sesuatu yang berhubungan dengan kreativitas.

5. Poe Jumaah, Nyucikeun Diri

Yaitu mengenal dan mengembangkan serta melaksanakan potensi yang ada pada diri anak usia dini dalam hal Spiritual dengan mengutamakan kesucian hati, jiwa, dan pikiran agar terjaga dan dekat dengan Sang Pencipta. Contohnya pengenalan ibadah sehari - hari, doa - doa pendek, surat - surat pendek, dan lain sebagainya.

6. Poe Sabtu & Minggu, Betah di Imah.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun