Keluargaku masih tinggal satu kota dengan eyangku. Eyangku saat ini yang sudah berusia 90 tahun, tidak pernah luput dari perhatian ibu. Setiap dua minggu sekali, ibu selalu berkunjung ke rumah eyang. Ketika bulan ramadan tiba, ibu juga selalu membawakan eyang kurma dan makanan lain untuk beliau.Â
Foto itu adalah potret yang sangat mengharukan bagiku. Ibu yang duduk disamping eyang mendengarkan cerita eyangku yang selalu berulang. Maklum di usia 90 tahun eyangku sudah pikun. Apapun yang beliau ceritakan, akan diceritakan kembali 3 - 5 kali. Ibu tidak pernah sekalipun bosan mendengarkan ceritanya.Â
Tidak hanya mendengarkan cerita, ibu juga akan mempersiapkan makanan untuk eyang. Sungguh anak yang berbakti kepada orang tua, meskipun ibu sudah memiliki keluarga sendiri. Ibu tidak pernah melupakan ibunya yang masih ada. Kasih sayangnya dan kesabarannya dalam merawat eyang semoga bisa aku contoh nantinya. Ibu adalah sosok ibu tangguh yang menginspirasiku.Â
Jika aku bisa memberikan hadiah untuk beliau, aku ingin memberikan hadiah atas kebaikan beliau selama ini dengan menginap di Cordela Kartika Dewi Yogyakarta.Â
Aku ingin ibu bisa mengambil jeda untuk me time di tengah padatnya aktivitas kesehariannya. Menikmati segala fasilitas terbaik yang dimiliki Cordela Kartika Dewi bersama sambil bercerita berdua sungguh momen romantis antara ibu dan anak. Selain itu juga aku ingin memanjakan ibu dengan nikmatnya masakan yang tersedia di Hotel ini.Â
Hotel yang berada di Jogja ini, aku pilih karena dekat dengan kota tempat tinggal kami yaitu Kota Solo. Selain itu, aku ingin mengajak ibu berkeliling Jogja sambil bernostalgia karena dulu kami sama - sama kuliah di Kota Pelajar ini.Â
Semoga bermanfaat. Doakan ibuku yaa semoga beliau selalu dalam keadaan sehat dan diberikan kesabaran dalam berbuat kebaikan.Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H